Ikuti Beberapa Kegiatan

Pangdam I/BB Lakukan Kunker ke Riau

Pangdam I/BB, Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Provinsi Riau.

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-Pada Selasa (2/2/2022), 'Pangdam I/BB, Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Provinsi Riau.

Sesampai di bandara VVIP Sultan Syarif Kasim II, rombongan Pangdam langsung disambut Forum Pimpinan Komunikasi Daerah (Forkopimda) Riau, yakni Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI M Syech Ismed, SE MHan, Kapolda Riau, Irjen Pol Agung Setia Imam Efendi SH SIK MSi. Kemudian, Plt Sekdaprov Riau, Masrul Kasmy dan lainnya.

Kedatangan Pangdam I/ BB turut didampingi istrinya Nyonya Dwianne Dessy Hassanudin.

Setelah disambut prosesi pengalungan bunga, kemudian silat. Selanjutnya, rombongan menuju ke Makorem dan melakukan pertemuan.

Diantara kegiatan yang akan diikuti Pangdam ialah, mengunjungi kediaman Gubernur Riau, Mapolda Riau. Selanjutnya, Makorem 031/ Wirabima.

Adapun rencana kegiatan Pangdam yakni memberikan arahan terkait Karhutla, Penanganan COVID-19 termasuk pembelajaran tatap muka.

Usai memberikan arahan di Aula Makorem, Pangdam mengaku sangat senang berkunjung Pekanbaru.

''Kegiatan saya ini, selain memperkenalkan diri. Saya juga ingin melihat jajaran Korem 031/ dengan kesatuan jajaran,'' ujar Pangdam.

Setelah berkomunikasi dengan Danrem, ia  mendapatkan laporan, bahwa kegiatan Korem sejauh ini berjalan dengan baik.

''Saya disini untuk memantapkan kesatuan dan jajaran. Karena saya juga baru menjabat Pangdam,'' ungkapnya.

Selain kesiapan personel, Pangdam juga mengatakan, kedatangannya juga ingin mensosialisasi pencegahan Covid-19.

''Kalau untuk arahan Karhutlah, Danrem 031/Wirabima mengatakan, personelnya siap membantu penanggulangan bencana Karhutla dan bencana alam,'' jelas Pangdam.

Ditanya, terkait keamanan, Pangdam menyebutkan, Danrem telah membuktikan bahwa vaksin aman.

''Kemarin sesuai arahan presiden, agar Forkopimda dapat menjadi contoh. Danrem telah membuktikan bahwa vaksin aman,'' tutur Pangdam. (Hd)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar