Asisten III Setdako Buka Jambore PKK di Kecamatan

Ajang Peningkatan Diri dan Silaturahmi Antar Kader PKK

Asisten III Setdako Baharuddin S.Sos MSi saat foto bersama dalam acara Jambore PKK di Kecamatan Senapelan, Kamis (1/8/2019)

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)--Asisten III Setdako Baharuddin S.Sos MSi secara resmi membuka kegiatan Jambore PKK Kecamatan Senapelan. Acara itu berlangsung  di lapangan Rumah Tuan Qadi, Kamis (1/8/2019). Kegiatan jambore PKK tingkat Kecamatan Senapelan tahun 2019 dihadiri juga Ketua TP PKK Kota Pekanbaru yang di wakilli oleh Wakil TP PKK Kota Pekanbaru, Asmawati Mohd Noer dan juga Ketua PKK Kecamatan Senapelan, Wiwik Anggraini, Camat Senapelan, Fabilah Sandy serta para kader PKK se Kecamatan Senapelan.Dalam kegiatan Jambore PKK tingkat Kecamatan Senapelan ini, dilombakan 5 perlombaan yang terdiri dari lomba mars PKK, lomba yel-yel PKK, lomba busana hartian PKK, lomba masak non-beras. Selain itu, lomba memasang jilbab tanpa kaca dan lomba penyuluhan, yang diikuti kader PKK dari tiap Kelurahan Se-Kecamatan Senapelan. Adapun kelurahan yang paling banyak mendapat juara dan menjadi juara umum pada jambore PKK kali ini yaitu Kelurahan Padang Bulan. .Asisten III Setdako Pekanbaru Baharuddin SSos mengatakan, bahwa ia sangat mengapresiasi jambore PKK Senapelan ini yang berlangsung sangat meriah. Baharuddin juga berharap jambore PKK kali ini menjadi ajang peningkatan diri dan ajang silaturahmi antar kader PKK khususnya di Kecamatan Senapelan.''Makanya kita imbau seluruh kader untuk dapat berperan aktif di lingkungan masyarakat. Selain itu, dapat membantu pemerintah dalam melayani masyarakat,'' harap Baharuddin.


Fabilah Sandy selaku Camat Senapelan dalan sambutannya menyampaikan, bahwa Jambore PKK Kecamatan Senapelan tersebut digelar dalam upaya mempererat hubungan silaturrahmi antar sesama kader PKK. ''Salah satu tujuan dilaksanakannya Jambore PKK ini ialah memberikan pembelajaran positif bagi seluruh para kader PKK Kecamatan, keluarga, dan juga masyarakat. Namun, yang terpenting kegiatan ini merupakan ajang silaturrahmi bagi kaum ibu-ibu untuk saling mengenal,dan menambah wawasan bagi kaum perempuan,'' sebut Fabilah. Dikatakan mantan Sekretaris Disperindag ini, kegiatan PKK Kecamatan Senapelan selama ini patut menjadi sebuah kebanggaan. Karena menurutnya, seluruh kader PKK selalu berhasil dalam melaksanakan berbagai kegiatan yang tentunya hal tersebut terselenggara tidak akan terlepas dari peranan Ketua PKK Kecamatan serta juga Ketua PKK Kelurahan. Hadir pada kegiatan Jambore PKK Senapelan ini tokoh pemuda pekanbaru Ginda Burnama yang sekaligus penyerahan pemenang lomba jambore PKK .(Kim)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar