Akibat Kabut Asap

8 Pelajar di Sekolah Abdurrab Riau Terserang ISPA

Asap tebal selimuti Kota Pekanbaru

RIAU--(KIBLATRIAU.COM)-- Seorang penjaga kamar asrama di Abdurrab Islamic Center (AIS), Rizka pingsan dan dilarikan ke Rumah Sakit Eka Hospital Pekanbaru, Riau. Rizka mengalami sesak napas karena kabut asap pekat di Riau."Tadi tidak sadarkan diri karena sesak napas, dia (Rizka) langsung dibawa ke rumah sakit," kata Dokter Mila di lokasi, Selasa (10/9).Kabar Rizka pingsan tersebut diperoleh dari pemilik Yayasan AIS yang terdiri SMP dan SMA itu, Susiana Tabrani melalui akun facebook pribadinya. Susiana menulis dan membagikan foto Rizka dirawat di Rumah Sakit Eka Hospital karena mengalami sesak napas berat.

"Sesak napas berat sampai pingsan karena kabut asap," kata Susiana. Saat dikonfirmasi, Susiana menyebutkan tidak hanya Rizka saja yang terdampak kabut asap. Sekitar 80 persen dari 460 jumlah siswa tingkat SMP dan SMA di Abdurrab Islamic School terkena gejala ISPA seperti batuk, pilek dan muntah.Sementara, 8 pelajar dilaporkan positif mengidap ISPA akibat kabut asap. Jumlah tersebut diketahui usai memeriksa seluruh siswa. "Yang sakit parah berjumlah delapan orang pelajar dan sebanyak 80 persen anak mengalami batuk, pilek dan muntah," kata Susiana.Pihak yayasan juga mengambil tabung oksigen serta melakukan pemeriksaan untuk terapi pernapasan terhadap anak-anak tersebut. 4 dari 8 siswa yang terkena ISPA telah dijemput orang tua mereka. Sedangkan satu orang dirawat di Rumah Sakit Eka Hospital dan tiga lainnya ditangani oleh tim medis yang ada di Klinik Abdurrab."Kita juga meliburkan siswa karena situasi udara di kota Pekanbaru tidak sehat. Anak-anak kita pulangkan ke rumah dengan dijemput orang tua mereka," jelasnya. (Net/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar