Diimbau Masyarakat Kurangi Aktivitas selama PSBB

Polisi Berlakukan Jam Malam di Jalan Sudirman

Rekayasa jalan

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Pihak Satuan Lalulintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru, mulai malam ini memberlakukan jam malam di seputaran Jalan Sudirman dan sekitarnya. Himbauan ini disampaikan Kapolresta Pekanbaru, Kombes Nandang Mu'min Wijaya melalui Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol Emil Eka Putra, Selasa (21/4/2020) sore. Pemberlakukan ini dimulai sejak pukul 20.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB malam Selasa hingga Rabu dinihari.Adapun isinya, ''Untuk masyarakat Pekanbaru dan sekitarnya, terhitung mulai pukul 20.00 WIB hingga pukul 5.00 WIB. Sepanjang Jalan Sudirman dan Akses masuk ke Jalan Sudirman akan ditutup''. ''Dimohon kepada masyarakat Pekanbaru yang tidak berkepentingan untuk tidak keluar malam hari dan mematuhi protokol pemerintah terkait PSBB''.''Mohon disebar kepada keluarga, teman saudara. Terimakasih atas kerjasamanya,'' singkat Emil. Saat ditanya, apa aksi dari pihaknya. Emil menyebutkan, pihaknya semaksimal mungkin mengedepankan himbauan. ''Kami berusaha maksimal untuk menghimbau masyarakat agar mengurangi aktifitas selama PSBB,'' terang  Emil.Namun, jika tetap dilanggar, dikatakan Emil, maka pihaknya akan memberikan tindakan sesuai kondisi di lapangan.(Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar