Lima Pasien Positif Covid-19 dan Dua Dinyatakan Sembuh
Kadiskes Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Berdasarkan data terbaru bahwa ada lima orang terkonfirmasi positif Covid-19, di Provinsi Riau.Namun, kabar lainnya, dua orang dinyatakan sembuh, Kamis (16/7/2020).
Atas penambahan, orang terkonfirmasi positif menjadi 251 orang. 224 orang dipulangkan, 16 masih dirawat dan 11 orang meninggal dunia.
Kepala Dinas Kesehatan Mimi Yuliani Nazir menjelaskan, bahwa pasien ke 247 adalah nyonya I (55) warga Kota Pekanbaru.
Nyonya I, merupakan hasil kontak erat dari Kasus Positif Ke 242 tuan R (26) warga Kota Pekanbaru.
Tuan HP (36) adalah pasien 248 warga Kota Dumai. Dia merupakan tenaga kesehatan yang ikut pemeriksaan Swab masal yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan Kota Dumai pada tanggal 13 Juli 2020 lalu.
''Tuan HP ini tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif covid-19,'' sebut Mimi.
Tuan F (28) yang positif ke 249 warga Kabupaten Indragiri Hilir. Hasil tracingnya diketahui kontak erat dengan tuan M (26) pasien ke 240.
Selanjutnya, pasien 250 adalah Nyonya M (27) warga Kabupaten Indragiri Hilir. Sama dengan pasien ke 249, nyonya M merupakan kontak erat dari pasien positif ke 240 tuan M (26).
Terakhir, pasien ke 251 nyonya P (49) warga Kabupaten Indragiri Hilir yang juga merupakan kontak erat dari Kasus Positif Ke 240 tuan M (26).
''Tiga pasien diatas, memiliki hubungan kerabat,'' sambung Mimi.
Untuk kabar baik hari ini yang patut syukuri adalah penambahan 2 pasien covid-19 yang dinyatakan sembuh.
Keduanya, adalah Nona KA (5) warga Kuansing dan tuan AN (8) juga warga Kuansing. Sementara itu, sampai hari ini, Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad telah memeriksa 15.568 spesimen.(Ha)