Tabrakan, Pengendara Scopy Tewas Bersimbah Darah

Kamis, 12 Mei 2022 - 13:04:59 WIB

Pengendara motor Scopy tewas setelah bertabrakan dengan mobil colt disel kemain

 

 

Laporan : Said
Pelalawan

           DIDUGA dipengaruhi mabuk tuak, seorang pengendara sepeda motor jenis Honda Scopy bernama Aldo Pratama Sitepu (30) warga asal Langkat, Sumatra Utara, tewas bertabrakan dengan mobil truk Cold Disel BM 8507 SU.

Dimana tabrakan terjadi ditanjakan Jalan Lintas Buatan, Siak, Km 7,  Desa Delik, Kecamatan Pelalawan, Kabupaten Pelalawan, Rabu (11/5) malam sekira Pukul 22.45 Wib.

Data yang dirangkum, bahwa kecelakaan berawal saat Aldo yang mengendarai motor Scopy warna putih tanpa nopol dari arah Kota Pangkalan Kerinci berboncengan dengan seorang wanita, Ernawati (40) warga asal Lampung Selatan menuju arah Delik.

Namun diduga korban baru pulang minum tuak. Hingga kondisi tidak stabil akibat pengaruh tuak, terus memacu sepeda motornya sampai melewati jalan menanjak.

Ketika kondisi terlalu melebar ke tengah saat ditanjakan ada mobil truk dikemudikan oleh, RAS (22) datang dari arah yang berlawanan.  Tak pelak, terjadi tabrakan, tanpa sempat menghindar. Hingga kedua pengendara motor Scopy terlempar ke aspal. Dengan kondisi luka parah dan bersimbah darah.

Warga yang melihat ada kecelakaan segera memberikan pertolongan dan membawa kedua pengendara motor ke RS Efarina, Pangkalan Kerinci.

Tapi kondisi Aldo mengalami buka berat di kepala, luka Robek pada mulut dan wajah. Nyawanya tidak tertolong dan tewas di RS Efarina.

Sedangkan temannya Ernawati yang mengalami patah kaki dan luka-luka harus mendapat perawatan intensif di rumah sakit.

Tim Gakkum Satlantas Polres Pelalawan yang mendapat laporan dan kecelakaan yang menewaskan satu orang pengendara motor segera turun ke lokasi kejadian dan mendatangi RS Efarina.

Serta mengamankan barang bukti kedua kendaraan yang bertabrakan baik sepeda  motor dan mobil cold disel beserta sopirnya ke Mapolres.

Kapolres Pelalawan, AKBP Guntur M Tariq SIK, melalui Kasi Humas, AKP Edy Haryanto SH, membenarkan adanya tabrakan yang menewaskan pengendara motor Scopy tersebut.

"Kecelakaan terjadi diduga kelalaian dari pengemudi mobil truk, saat  tanjakan melebar ke kanan jalan dan  kurang memperhatikan kendaraan yang berada didepannya.  Sehingga terjadi tabrakan," ujar Edy.

Ditambahkan Edy, sedangkan pengendara Honda Scopy tanpa nopol juga kurang konsentrasi saat mengendara karena dipengaruhi minuman alkohol atau minuman tuak.

"Untuk memastikan siapa tersangka dalam kecelakaan ini masih didalami penyelidikannya oleh unit Gakkum Satlantas Polres Pelalawan," tutur Edy. ***