Main Menyerang, Tim Tangbar FC Targetkan Menang hadapi Blue Dragons FC

Rabu, 14 Desember 2022 - 11:57:30 WIB

Pemain Tangbar FC foto bersama

Laporan : Candra Gunawan

Pekanbaru

  TIM sepakbola Tangkerang Barat (Tangbar FC)  akan bermain menyerang saat menghadapi tim Blue Dragons FC dalam turnamen Marpoyan Damai Cup 2022. Dimana laga tersebut bakal digelar Jumat (16/12/2022) di Lapangan Sepakbola
Belimbing, Kelurahan Wonorejo, Kecamatan Marpoyan Damai.  

Pelatih Tangbar FC, Hendri Zainuddin, menjelaskan, sebelum mengikuti turnamen ini, timnya sudah melakukan beberapa kali uji coba melawan klub-klub asal Pekanbaru. Dari uji coba tersebut dia mengevaluasi kekurangan para pemainnya, baik dalam kerjasama tim maupun skill individu. Dimana, para pemain menunjukkan perkembangan yang signifikan dari pertandingan ke pertandingan lainnya. Ini akan menjadi bekal penting bagi timnya dalam menjalani partai perdana nanti. 

 "Intinya, yang perlu ditekankan adalah semangat juang yang harus lebih maksimal. Kalau dari skill pemain, rata-rata yang turun hampir merata. Namun, kita harapkan pemain tetap kompak dan fokus selama pertandingan nanti,'' ujar Hendri yang jugamerangkap kapten di Tangbar FC ini. Dijelaskan Hendri yang juga pemain PWI Riau ini bahwa dalam laga nanti pemain sudah siap tempur.''Ya , dalam laga nanti kita akan bermain menyerang untuk target mencari kemenangan. Maka dari itu, pemain yang dipercaya untuk bermain supaya menunjukkan kemampuan terbaiknya. Namun, yang perlu ditekankan, bahwa pemain tetap fokus dan bermain maksimal. Semoga target tiga poin bisa dicapai dan bisa lolos ke babak selanjutnya.'' harap Hendri saat dikonfirmasi Rabu (14/12/2022).

Sementara itu, pembina  timTangbar FC Rusmanto  berharap para pemainn yang diturunkan benar-benar bisa bermain ngotot dan tetap fokus selama pertandingan berlangsung. Menurut dia, hal itu akan menjadi modal dalam pertandingan ini. "Saya
berharap para pemain tetap bersemangat dan kompak dalam laga nanti. Ini merupakan laga perdana dalam turnamen Marpoyan Damai Cup ini. Oleh sebab itu, saya harapkan pemain dapat menampilkan permainan terbaik, sehingga nanti bisa memenangkan pertandingan dan lolos ke babak selanjutnya,'' tutur Rusmanto yang juga sebagai Lurah di Tangkerang Barat ini.  

Camat Marpoyan Damai Fauzan menyampaikan bahwa ia sangat mendukung tim Tangbar FC yang akan berlaga dalam turnamen Marpoyan Damai 2022 ini.''Saya sangat apresiasi turnamen sepakbola yang dilakukan oleh pemuda Marpoyan Damai ini. Semoga seluruh pertandingan bisa berjalan dengan aman dan lancar. Selain itu, kepada tim Tangbar FC yang ikut turnamen ini diharapkan bisabermain dengan maksimal dan memenangkan pertandingan nantinya, sehingga bisa lolos ke babak berikutnya,'' singkat Fauzan. Sebagaimana diketahui turnamen Marpoyan Damai Cup 2022 ini sidah dibuka pelaksanaannya pada hari Ahad (11/12/2022) yang lalu oleh Pj Walikota Pekanbaru Muflihun SSTP MAP yang diwakili oleh Plt Kadispora Zulfahmi Adrian. Dalam turnamen ini ada sebanyak 32 tim yang ikut berpartisipasi. ****