Allah SWT Cinta kepada Hambanya yang Selalu Berbuat Amal Kebaikan
Ustaz DR Mustafa Umar LCMA saat menyampaikan ceramah di Masjid Nurul Haq Jalan Duyung, Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai Jumat (14/9)
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Pengurus Masjid Nurul Haq yang berada di Jalan Duyung, Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai setiap Jumat malam Sabtu rutin melaksanakan wirid. Ustaz yang memberikan tausiah kali ini, Jumat (14/9) tidak asing lagi di telinga, yakni ustaz kondang DR Mustafa Umar LC MA. Wirid pengajian ini dilakukan setelah salat magrib berjamaah dan selesai menjelang masuknya salat isya.
Dalam tausiahnya, ustaz DR Mustafa Umar LC MA menjelaskan bahwa , dalam tahun islam 1440 Hijriah ini ia menyampaikan kepada jamaah yang hadir agar selalu meningkatkan amal soleh dengan banyak beribadah. Selain, itu melakukan muhasabah dan intropeksi diri dalam menjalani kehidupan diatas dunia ini.''Marilah kita selalu bersyukur dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Oleh sebab itu, mari renungkan, apa
saja yang telah dilakukan, dan kesalahan apa yang kita lakukan, sehingga kita bisa memperbaiki kesalahan yang telah dilakukan selama ini. Dengan begitu, kita akan menjadi hamba yang dicintai oleh Allah SWT,'' sebut Mustafa.
Dalam ceramah itu Mustafa Umar menerangkan, bahwa ada tiga poin yang tidak bisa terpisahkan antara lain, masjid, orang (jamaah red) dan Allah SWT.''Ketiga ini sangat berkaitan. Kalau masjid rumah Allah SWT, orang adalah jamaah itu sendiri dan Allah SWT adalah orang yang menciptakan dunia ini. Dialah yang mengatur alam sejagat ini. Maka dari itu, jika sudah terpaut ke masjid dan mensucikan diri maka
Allah SWT akan menjaga hambanya selalu berbuat amal kebaikan,'' ujar Mustafa.
Diterangkan Mustafa, dalam hal ini jika manusia sudah rajin datang ke masjid dan melakukan ketaatan kepada Allah SWT, maka Allah SWT tentu akan mengingat dan mencintai hambanya yang selalu melaksanakan perintah dan menjauhi larangannya.''Allah SWT itu tidak akan menyia-yiakan hambanya yang selalu ingat kepadanya (Allah SWT). Dengan begitu, Allah SWT juga akan mencintai hambanya yang selalu taat
melaksanakan amal ibadah dan bertaqwa, sehingga di padang mashar nanti Allah SWT juga akan menjaganya dari siksaan,'' ujar Mustafa. (Hen)