Kapolres Pelalawan Berangkatkan Dua Bus Arus Balik Mudik Gratis ke Jawa dan Sumut
Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto SH, SIK, memberangkatkan dua armada bus untuk angkutan arus balik mudik Lebaran Idul Fitri 2023 secara gratis di depan Mapolres Pelalawan, Riau, Sabtu (29/4/2023)
PELALAWAN--(KIBLATRIAU.COM)-- Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto SH, SIK, memberangkatkan dua armada bus untuk angkutan arus balik mudik Lebaran Idul Fitri 2023 secara gratis di depan Mapolres Pelalawan, Riau, Sabtu (29/4/2023) sore.
"Polres Pelalawan memberikan layanan balik mudik gratis sebanyak dua bus bagi para pemudik yang akan kembali ke Pulau Jawa dan Sumatra Utara," ujar Kapolres Pelalawan AKBP Suwinto SH, SIK kepada Kiblatriau.com Sabtu (29/4/2023).
Dijelaskan Kapolres, sementara dua armada bus yang disiapkan dalam Program Balik Gratis bersama Polres Pelalawan didominasi para penumpangnya adalah para pelajar, mahasiswa serta karyawan swasta, tujuan Pulau Jawa dan Sumatra Utara (Sumut).
Maka Polres Pelalawan yang memberikan, layanan pemberangkatan balik mudik itu disediakan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada masyarakat dalam rangka memudahkan pemudik yang ingin kembali ke Pulau Jawa dan Sumut setelah bersilaturahim lebaran di Pelalawan.
"Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk kepedulian Polres Pelalawan kepada masyarakat yang baru selesai merayakan hari Raya Idul Fitri 1444 H di Kabupaten Pelalawan dan akan balik ke daerah asal untuk melaksanakan kegiatan rutinnya," ungkap Kapolres.
Dalam kesempata ini, Kapolres AKBP Suwinto, menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat yang telah bersama- sama merayakan Idul Fitri 1444 H serta ikut berpartisipasi menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Pelalawan.
"Saya ucapkan selamat jalan semoga selamat sampai ke tempat tujuan. Salam hormat kami seluruh personil Polres Pelalawan kepada keluarga semoga di lain waktu kita bisa bertemu kembali," tutur Kapolres. (Sa)