Tekad Si Merah Terus Menyala

Rabu, 02 Oktober 2024 - 08:47:12 WIB

Liga Champions - Liverpool Vs Bologna

Bola.com--(KIBLATRIAU.COM)-- Liverpool akan bersua Bologna di Stadion Anfield pada laga kedua league phase Liga Champions musim ini, Kamis (3/10/2024) dini hari WIB. The Reds yang sedang dalam kondisi onfire, bertekad untuk melanjutkan tren positif tersebut.Saat ini, Liverpool sedang dalam penampilan gemilang. Anak asuh Arne Slot berhasil menyapu bersih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir diseluruh ajang, yakni kontra AC Milan (3-1), Bournemouth (3-0), West Ham United (5-1), dan Wolverhampton Wanderers (2-1).

Bersua Bologna, Liverpool bertekad untuk melanjutkan tren impresif tersebut. Kemenangan akan membuat Skuad Si Merah memetik lima kemenangan berturut-turut, dan menjaga asa lolos ke-16 besar Liga Champions.Liverpool kini berada di urutan ketujuh klasemen sementara league phase Liga Champions musim ini dengan nilai tiga. Mereka kalah selisih gol dari Bayern Munchen yang masih nyaman berada di posisi teratas.Meski begitu, Liverpool pantang jemawa melakoni duel ini. The Reds memiliki tren buruk ketika bersua klub Italia di Stadion Anfield.

Dari lima pertemuan terakhir kontra klub Italia di kandang sendiri, Liverpool menelan tiga kekalahan dan hanya meraih dua kemenangan.Selain itu, Bologna juga sedang penampilan yang cukup oke. Klub yang dijuluki I Rossoblu tersebut tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir diseluruh ajang, dengan perincian empat hasil imbang dan meraih satu kemenangan.Bagi kedua tim, ini adalah pertemuan perdana diseluruh kompetisi. Masih buta kekuatan lawan membuat pertandingan Liverpool versus Bologna diprediksi berlangsung menarik sejak awal.(Net/Hen)

 

 

Susunan pemain:


Liverpool (4-2-3-1): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Jarell Quansah, Virgil van Dijk, Kostas Tsimikas; Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister; Mohamed Salah, Curtis Jones, Cody Gakpo; Darwin Nunez.

Pelatih: Arne Slot

Bologna (4-3-3): Lukasz Skorupski, Stefan Posch, Sam Beukema, Jhon Lucumi, Charalampos Lykogiannis; Michel Aebischer, Remu Freuler, Kacper Urbanski, Riccardo Orsolini, Santiago Castro, Dan Ndoye.