Kapolresta Pekanbaru Pimpin Apel Pelepasan Kontingen Jambore Karhutla 2025
Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pekanbaru menggelar Apel Pelepasan Kontingen Jambore Karhutla Pekanbaru 2025 yang berlangsung khidmat dan penuh semangat Kamis (24/4/2025)
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)--Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pekanbaru menggelar Apel Pelepasan Kontingen Jambore Karhutla Pekanbaru 2025 yang berlangsung khidmat dan penuh semangat Kamis (24/4/2025) pukul 14.00 WIB di halaman Mapolresta Pekanbaru, Jalan Jenderal A. Yani Nomor 11, Kelurahan Sago, Kecamatan Senapelan.
Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika, S.I.K., yang bertindak sebagai pimpinan apel. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolresta Pekanbaru AKBP Ronald Sumaja, S.I.K., Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi, S.STP, jajaran Pejabat Utama Polresta, para pengurus Kwarcab Pekanbaru, serta 60 peserta Jambore yang tergabung dalam kontingen Karhutla Pekanbaru.
Rangkaian apel dimulai dengan persiapan dan laporan dari Perwira Apel kepada pimpinan apel. Selanjutnya, upacara dilanjutkan dengan penghormatan pasukan, amanat dari pimpinan apel, serta pembacaan doa.
Dalam amanatnya, Kapolresta Pekanbaru menyampaikan bahwa kegiatan Jambore Karhutla ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kesadaran dan kesiapsiagaan dalam menghadapi ancaman kebakaran hutan dan lahan (karhutla), khususnya di wilayah Provinsi Riau.

"Kegiatan Jambore ini bukan sekadar ajang perkemahan, tetapi juga sarana edukasi, pelatihan, dan pembentukan karakter kepemimpinan bagi generasi muda agar peduli terhadap lingkungan. Dengan begitu mampu menjadi agen perubahan dalam penanggulangan Karhutla," papar Kapolresta.
Kapolresta juga mengingatkan para peserta untuk menjaga nama baik Kota Pekanbaru selama mengikuti Jambore di lokasi yang telah ditentukan, yaitu Taman Hutan Rakyat (Tahura) Minas, Kabupaten Siak. Ia berharap seluruh peserta dapat mengikuti kegiatan dengan antusias, menjunjung tinggi disiplin, serta mengedepankan semangat kebersamaan.
Usai pelaksanaan apel, Kapolresta secara simbolis melepas keberangkatan kontingen menuju lokasi Jambore di Tahura Minas. Para peserta tampak antusias dan siap menjalani kegiatan yang akan mempertemukan mereka dengan peserta lain dari berbagai daerah dalam rangka membangun solidaritas serta meningkatkan kompetensi dalam penanggulangan bencana Karhutla.
Kegiatan ini juga menjadi wujud sinergi antara Kepolisian dan Gerakan Pramuka dalam membangun karakter generasi muda yang tangguh, peduli lingkungan, dan siap menghadapi tantangan masa depan, khususnya dalam menjaga kelestarian hutan serta meminimalisasi risiko bencana akibat Karhutla.
Apel pelepasan berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh semangat kebersamaan. Dokumentasi kegiatan turut dilampirkan sebagai bagian dari laporan resmi acara. ***
.