General Manager Mal Pekanbaru bakal Buka MP Run 2025, 2.300 Peserta siap Meramaikan

Jumat, 07 November 2025 - 16:55:19 WIB

MP Run siap Digelar

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Bersempena memperingati ulang tahun yang ke-22 tahun, Mal Pekanbaru akan mengelar kegiatan yang diberi nama MP Run 2025. Kegiatan itu akan berlangsung selama dua hari, besok Sabtu dan Ahad 8-9-2025.

Demikian disampaikan Riza Budi selaku Secretary Coorporate Mal Pekanbaru saat dikonfirmasi wartawan, Jum'at (7/11/2025).

*Iya, kegiatan MP Run 2025 ini akan kita gelar dalam rangka peringatan ulang tahun Mal Pekanbaru. Kegiatan ini, juga merupakan agenda tahunan yang terus kita laksanakan. Ini masuk pada tahun yang ke empat. Semoga kegiatan nanti bisa berjalan dengan sukses dan lancar," ujar Riza yang diamini oleh Asril Priandi.

Diterangkan Riza, untuk.peserta yang sudah mendaftar untuk mengikuti perlombaan MP Run itu sebanyak 2.300 orang. Untuk peserta kids nanti acaranya pada Sabtu (8/11/2025). Sementara otuz untuk peserta 5 k dan 10 k akan digelar pada Ahad (9/11/2025. Sedangkan untuk star dan finisnya nanti dilakukan di Mal Pekanbaru, ujar Riza

Ditambahkan Riza, pada kegiatan MP Run 2025, pihak panitia juga akan menyediakan doorprize serta hadiah menarik lainnya.

"Untuk pembukaan MP Run nanti akan dilakukan oleh General Manager Mal Pekanbaru, ibu Megawati. Ayo, bagi masyarakat Pekanbaru silahkan saksikan dan ramaikan kegiatan MP Run tahun ini," tutur Riza. ***