Camat Kulim Tegaskan Pentingnya Sinergitas Lintas Sektor Tingkatan Capaian Kesehatan

Selasa, 11 November 2025 - 19:02:14 WIB

Camat Kulim Fajri Adha SSTP MSi foto bersama dalam acara Lokakarya. Mini Lintas Sektor Triwulan ke IV Puskesmas Rawat Inap Tenayan Raya Kecamatan Kulim yang digelar, Selasa (11/11/2025).

Laporan : Mustakim 

Pekanbaru 

      PEMERINTAH Kota Pekanbaru melalui Camat Kulim Fajri Adha SSTP MSi menegaskan pentingnya sinergitas dan kolaborasi lintas sektor dalam meningkatkan pencapaian kinerja puskesmas tenayan raya dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di Kecamatan Kulim.

Hal itu disampaikan Camat Fajri pada kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektor Triwulan ke IV Puskesmas Rawat Inap Tenayan Raya Kecamatan Kulim yang digelar, Selasa (11/11/2025).

Fajri menjelaskan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan masukan, harapan dan kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan.

"Selain itu juga untuk memberikan motivasi pada masyarakat untuk berperilaku hidup sehat dan bersih (PHBS). Tentunya, juga memastikan pelayanan kesehatan dengan baik," ujar Fajri

Fajri juga berharap pegawai Puskesmas Tenayan Raya bisa melayani masyarakat dengan baik dan tepat. Sehingga fungsi Puskesmas sebagai pusat pembangunan kesehatan masyarakat bisa diwujudkan.

Dengan Evaluasi ini, sambung Fajri pihak Puskesmas dapat melihat capaian dan target yang telah ditetapkan. "Makanya perlu ada evaluasi untuk kinerja lebih baik kedepannya," terang Fajri.

Pada kesempatan ini, Camat Kulim Fajri juga menekankan pentingnya sinergi antar sektor untuk memperkuat pelayanan kesehatan dasar. Ia secara khusus menyoroti dukungan terhadap program prioritas Pemerintah Kota Pekanbaru, yaitu: penurunan Stunting di Kecamatan Kulim, Kesehatan Ibu Hamil dan Anak.

"Kesehatan bukan hanya tanggung jawab puskesmas atau dinas kesehatan semata. Ini adalah tanggung jawab kita bersama baik itu pemerintah kecamatan, kelurahan, TNI dan Polri hingga masyarakat. Karena tanpa kesehatan, segala pembangunan tak akan berarti," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Puskesmas RI Tenayan Raya Nel Afni L SKM menjelaskan koordinasi lintas sektor sangat berperan dalam meningkatkan derajat Kesehatan Masyarakat. Terutama masyarakat Kecamatan kulim. Lokakarya mini lintas sektor triwulan IV Kecamatan Kulim.

Disampaikan Nel Afni L Lokakarya mini lintas sektor merupakan salah satu wadah penyampaian informasi tentang kegiatan puskesmas dalam meningkatkan derajat kesehatan di wilayah kerja puskesmas di kecamatan kulim.

Adapun target dan pencapaian puskesmas Tenayan Raya tahun 2025. Target dan capaian klaster 2 bayi membahas masih rendahnya bayi 6 bulan yang mendapatkan ASI eksklusif. Untuk indikator klaster 2 bayi yang lainya sudah mencapai target.

"Sedangkan untuk target dan capaian klaster 2 balita membahas masih ada masalah kesesuaian data balita stunting. Perlu peningkatan tindak lanjut pada balita stunting. Oleh sebab itu , perlu juga dukungan lintas sektor dalam peningkatan kunjungan balita ke posyandu," ujar Nel Afni.

Selanjutnya untuk target dan capaian klaster 2 anak sekolah masih rendahnya capaian imunisasi lanjutan lengkap di usia sekolah. penyebabnya adalah orang tuh murid tidak mengizinkan anak untuk imunisasi masih berlanjutnya kegiatan imunisasi di bulan November

Untuk itu diharapkan kolaborasi dan sinergitas lintas sektor tanpa sinergitas ini,  tidak ada berarti apa-apa nya dan derajat kesehatan masyarakat di Kecamatan Kulim ini ditentukan oleh masyarakat itu sendiri, para upika yang ada di Kecamatan Kulim.

"Mari bekerjasama untuk meningkatkan derajat kesehatan kita ini. Dengan begitu, kita terus bisa bersinergi, sehingga apa yang kita harapkan bersama bisa tercapai dengan baik," pungkas Nel Afni.(Kim)