Eks Pemain Timnas Spanyol U-18 Tak Sabar Debut Bersama Persijap
Gelandang asing anyar Persijap Jepara, Borja Martinez.
Bola.com--- (KIBLATRIAU.COM)-- Gelandang asing anyar Persijap Jepara, Borja Martinez, sudah tak sabar untuk segera mengukir debutnya di BRI Super League 2025/2026. Dia memiliki keyakinan besar untuk membantu Laskar Kalinyamat bangkit pada putaran kedua.Setelah resmi memperkuat Persijap pada bursa transfer paruh musim ini, Martinez telah muncul di sesi latihan. Dia juga merasa lega Laskar Kalinyamat bisa mengukir kemenangan penting saat menumbangkan PSM Makassar pada pekan ke-18 lalu.“Seperti yang saya harapkan, tim ini akhirnya berhasil meraih kemenangan. Dan tentu saja hal itu sedikit membantu adaptasi saya dengan tim ini,” kata pemain yang pernah memperkuat Timnas Spanyol U-18 itu.
Pemain berusia 30 tahun tersebut mengakui, adaptasinya berjalan cukup baik. Dia memang masih membutuhkan waktu, terutama karena faktor kelelahan setelah menjalani perjalanan jauh menuju Indonesia.“Saya baru saja kembali dari perjalanan yang cukup panjang dan melelahkan. Saya membayangkan dengan hari-hari berikutnya, saya akan mengenal rekan-rekan baru,” ujar gelandang asal Spanyol itu.Kemenangan terakhir atas PSM Makassar pada pekan ke-18 memang cukup krusial bagi Laskar Kalinyamat. Hasil tersebut sekaligus menghentikan catatan 12 laga tanpa kemenangan yang menghantui mereka selama putaran pertama.Sejauh ini, Persijap Jepara masih tertahan di peringkat ke-16 klasemen sementara BRI Super League musim ini dengan koleksi 12 poin dari 18 laga. Jumlah itu terpaut empat poin dari PSBS Biak yang berada di posisi aman untuk lolos degradasi.
Borja Martinez berharap, Laskar Kalinyamat bisa terus mendapatkan dukungan penuh dari para penggemarnya. Menurut dia, ini sangat penting untuk mendongkrak semangat para pemain membawa Persijap mencapai posisi yang lebih baik.“Saya berharap kepada semua orang, terutama kepada para penggemar Persijap, untuk terus bersorak. Saya percaya pada putaran kedua ini, Persijap bisa meningkatkan posisinya di klasemen. Kami akan berjuang untuk membuatnya seperti itu,” kata dia.Sejauh ini, Borja Martinez menjadi satu-satunya amunisi terbaru Persijap Jepara yang belum mengukir debutnya di BRI Super League. Pada laga sebelumnya, sudah ada empat amunisi impor yang dimainkan pelatih Divaldo Alves.
Tiga nama di antaranya tampil sejak menit pertama, yakni Iker Guarrotxena, Borja Herrera, serta Jose Luis Espinosa Arroyo. Sementara itu, Aly Ndom baru dapat kesempatan bermain pada pertengahan babak kedua.Jika melihat komposisi lini tengah, Divaldo Alves bakal memiliki opsi yang lebih melimpah dengan hadirnya Martinez. Selain Aly Ndom, sudah ada dua pemain asing, termasuk Alexis Gomez yang jadi pemain lama.Bukan tidak mungkin, Martinez akan mendapatkan kesempatan debutnya pada laga pekan ke-19 saat Laskar Kalinyamat bertandang ke markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Senin (2/1/2026) pukul 15.30 WIB.(Net/Hen)