Pencuri Mobil Tewas Ditembak
Ilustrasi tembak
JATIM--(KIBLATRIAU.COM)-- Anggota Subdit III Jatanras, Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jatim, menembak mati tersangka kasus pencurian mobil. Tersangka ditembak setelah sebelumnya melarikan diri ke tengah sawah. Direktur Ditreskrimum Polda Jatim, Kombes Pol Gupuh Setiyono menjelaskan, pengungkapan kasus ini berawal dari informasi pencurian mobil di wilayah Polsek Manyar, Polres Gresik. "Kita melakukan pengembangan, penyidikan terhadap laporan polisi itu mengarah pada kelompok tertentu," jelasnya, Senin (8/7).
Saat dilakukan penyelidikan, polisi mendapati informasi keberadaan kelompok pencuri ini di Pasuruan. Komplotan pencuri ini diketahui membawa dua kendaraan. Satu kelompok menumpangi mobil Honda Mobilio, satu lainnya adalah mobil Datsun. Petugas di lapangan pun berupaya memastikan mobil yang dibawa pelaku adalah mobil curian. Setelah dipastikan mobil tersebut hasil curian dari Gresik, petugas pun berupaya menghentikan paksa pelaku.Bukannya berhenti, pelaku justru melarikan diri. Petugas lalu melakukan pengejaran. Namun pada saat pengejaran, mobil petugas yang mengejar ditabrak oleh pelaku. "Setelah ditabrak, anggota melakukan penembakan ke kaca belakang, sehingga mobil Datsun Go Panca yang dikendarai pelaku terjerembab ke sawah," paparnya.
Meski mobil sudah masuk ke sawah, para pelaku rupanya tak mau menyerah. Dua pelaku yang berada di mobil tersebut masih berupaya lari ke tengah sawah. Petugas terpaksa memberikan tindakan tegas, dengan menembak pelaku. "Terpaksa kita beri tindakan tegas dengan menembak pelaku. Setelah dibawa ke rumah sakit salah satu pelaku berinisial M, meninggal dunia tadi malam," tuturnya. Gupuh memaparkan, hasil pengembangan, mobil Mobilio yang turut diamankan adalah dipastikan adalah mobil curian. Dari kasus ini, polisi mengamankan lima orang, satu diantaranya meninggal dunia atas inisial M (36). Sedangkan tersangka yang berhasil diamankan antara lain, L (23), DS (24), AY (21), dan NY (19). (Net/Hen)