Diharapkan Perusahaan Terima Pekerja Lokal
Ir Johny Sarikoen MT
PEKANBARU-(KIBLATRIAU.COM)-- Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru segera menggelar pameran bursa kerja. Kegiatan itu akan dilaksanakan pada tanggal 17-18 April mendatang di Kampus Politeknik Caltex Riau (PCR), Kecamatan Rumbai. Kegiatan Pekanbaru Job Fair 2018 itu diselengarakan bersama Direktorat penempatan tenaga kerja dalam negeri
Kementrian Ketenagakerjaan RI. Demikian dikatakan Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru Ir Johnny Sarikoen MT, kepada wartawan, Senin (9/4).
'' Jadi minggu depan paling lambat hasilnya sudah final supaya pelaksanaan pada hari Selasa dan Rabu sudah oke," kata
Johnny. Diterangkan Jonny Sarikoen pihaknya telah menjadwalkan agenda job fair pada 17 - 18 April mendatang , kemudian telah melayangkan surat ke perusahaan -perusahaan untuk melaporkan berapa jumlah lowongan kerja mereka termasuk apa
persyaratannya.
Dijelaskan Johnny, ia juga mengharapkan kepada perusahaan bisa menerima pekerja lokal yang melamara pekerjaan.
"Kalau persyaratan yang diminta hanya tamatan SMA/SMK harus diprioritaskan. Terecuali sebagai tim ahli di perusahaan kita bisa maklum, " tutup Johnny.(HN)