Pembunuh Remaja Putri di Kamar Hotel Ditangkap

Kamis, 09 Juli 2020 - 08:12:33 WIB

Ilustrasi borgol

PALEMBANG--(KIBLATRIAU.COM)--  Tersangka pembunuhan remaja putri, Vanny Yulia Nita (18) yang mayatnya ditemukan di bawah ranjang kamar hotel di Macan Kumbang, Ilir Barat I, Palembang, dikabarkan telah ditangkap. Tersangka kini masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik.Hal ini dibenarkan Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri. Menurut dia, tersangka diringkus jajaran Satrekrim Polrestabes Palembang beberapa jam usai penemuan mayat korban."Tersangka berinisial D sudah ditangkap, sekarang diperiksa di Mapolrestabes Palembang," ungkap Eko, Rabu (8/7/2020).Dari informasi yang diterimanya, tersangka bermaksud melakukan pencurian terhadap korban. Korban dan tersangka sudah saling mengenal sejak lama."Karena ingin menguasai hartanya (milik korban)," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang remaja putri, Vanny Yulia Nita (18) ditemukan tewas di kamar hotel di Macan Kumbang, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang, Selasa (7/7). Mayat pertama kali ditemukan resepsionis hotel yang curiga korban tak kunjung keluar pada saat ceck out. Dia pun mengintip dari ventilasi kamar dan melihat tangan korban di bawah ranjang.Pegawai hotel membuka kamar dengan kunci cadangan dan menemukan korban sudah tewas di kolong ranjang. Tak lama kemudian, polisi datang untuk mengevakuasi korban dan melakukan olah TKP."Kami curiga kenapa korban tidak keluar-keluar, dipanggil tidak nyahut. Waktu diintip tangannya di bawah ranjang, dari situ kami yakin dia sudah meninggal dunia," ungkap room boy, Dandi (20).

Korban menginap di hotel itu sejak Senin (6/7) pukul 14.00 WIB. Dia dikabarkan menginap dengan seorang laki-laki."Kata salah seorang pengunjung, korban kemarin sempat mengobrol dengan dia. Korban tanya dimana tempat merokok, di sana dia merokok sama temannya," kata dia.Korban berangkat seorang diri menggunakan sepeda motor dari rumahnya di Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, Palembang, untuk wawancara pekerjaan di salah satu hotel di kawasan Sekip.(Net/Hen)