Berikan pelatihan Penggunaan Program Aplikasi

Program Studi Teknik Informatika Fasilkom Unilak Tuntaskan Kerjasama dengan UMKM 

Penyerahan Progam Aplikasi kerjasma Prodi Teknik Fasilkom Unilak-Apotek Syahdila. (Foto: dok. Fasilkom)      

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Saat ini, Program Studi (Prodi) Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) Universitas Lancang Kuning (Unilak) menuntaskan kerjasama dengan salah satu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Bidang Farmasi di Kota Pekanbaru. Adapun usaha itu Apotek Syahdila cabang Rumbai yang berada di  Jalan Patria Sari Rumbai. Sedangkan, kerjasama ini diinisiasi oleh Prodi Teknik Informatika dan disambut baik oleh Pimpinan Apotek Syahdila Apt. Ayu Afriana, S. Farm. Kesepakatan kerjasama dituangkan dalam MoU-MoA kerjasama antara dua institusi ini yang ditandatangani pada awal Oktober 2020 oleh Dekan Fasilkom  H. Fajrizal, S.P, M. Kom, Ketua Prodi Teknik Informatika Dr. Yogi Yunefri, M .Kom dan Pimpinan Apotek Syahdila Apt. Ayu Afriana, S. Farm.

Sementara itu, tim Kerjasama Teknik Informatika ini terdiri dari  Dr. Yogi Yunefri, M. Kom, sebagai penanggung jawab, Dafwen Toresa, M .Kom sebagai Koordinator sekaligus sebagai sistem analis dan mahasiswa Prodi Teknik Informatika yaitu Ramadhan Habibi sebagai perancang sistem dan sekaligus sebagai programmer. Finishing kerjasama ini dilaksanakan Kamis 21 Januari 2021 di Apotek Syahdila. Kegiatan yang diawali dengan memberikan pelatihan penggunaan Program Aplikasi kapada karyawan Apotek Syahdila, seterusnya penyerahan Progam Aplikasi dan buku manual penggunaannya  dan penyerahan plakat kerjasama dari Fasilkom Unilak yang diwakili oleh Koordinator Kerjasama ini Dafwen Toresa, M. Kom kepada Pemilik Apotek Syahdila Bapak Rama Widiya Atmaja.

Owner Apotek Syahdila menyerahkan Piagam Penghargaan atas kerjasama yang sudah dilaksanakan dengan sangat baik.  Hasil dari kerjasama ini dalam bentuk program Aplikasi Sistem Informasi Inventori obat di Aptok Syahdila dan buku manual penggunaannya. Program aplikasi sistem informasi inventori obat ini dirancang dan dibuat sesuai dengan kebutuhan operasional keseharian di Apotek Syahdila, sehingga keberadaan program aplikasi ini dengan fitur dan laporannya  akan sangat banyak membantu dalam pengelolaan obat diapotik, sehingga diharapkan efesiensi dan efektifitas dalam pengelolaan obat semakin lebih baik.

Sementara itu, Owner Apotik Syahdila, Rama Widiya Atmaja mengucapkan terima kasih kepada Prodi Teknik Informatika Fasilkom Unilak dan tim atas kerjasama ini serta bantuannya yang telah membuatkan Apotek Syahdila program aplikasi pengelolaan obat yang sesuai dengan keinginan Apotek Syahdila.''Ya kami ucapkan terima kasih  banyak membantu program dab operasional harian kami. Saya minta agar karyawan segera gunakan program aplikasi ini dengan mulai mengentrikan data obat dan data-data lain,'' ujar Rama. Bagi Prodi Teknik Informatika, kegiatan kerjasama seperti ini bukan yang pertama, karena sebelumnya sudah melaksanakan kerjasama dengan OPD Kota Pekanbaru dan UMKM.

Ketua Prodi Teknik Informatika Dr. Yogi Yunefri, M. Kom kepada wartawan mengatakan, bahwa kerjasama ini adalah bentuk nyata peran perguruan tinggi dalam melaksanakan Tri Dharma-nya, membantu masyarakat, terus menggiatkan penggunaan teknologi infomatika dan komputer  dengan melibatkan Dosen serta mahasiswa. ''Bagi seorang dosen ini adalah implementasi lapangan dari ilmu akademiknya dan bagi mahasiswa yang dilibatkan ini adalah pembelajaran di lapangan/industri. Dan pembuktian, pengalaman  kerja, team work, sekaligus mengetahui bagaimana  dan seperti apa berhadapan dengan pihak ketiga atau pemberi kerja dan menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan target yang diberikan,'' tuturnya. (Rls/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar