Bagian Kepala Ditemukan ada Luka 

Diduga Dibunuh, IRT Ditemukan Tewas Tanpa Busana di Perkebunan Kelapa Sawit 

Pihak kepolisian Peranap saat melakukan evakuasi terhadap jasad seorang ibu rumah tangga yang ditemukan tak bernyawa di perkebunan kelapa sawit Sabtu (24/4/2021) lalu.

Laporan Surya

Inhu
 

   SEORANG Ibu rumah tangga (IRT) bernama Suryani (30) warga Desa Pauh Ranap, Kecamatan Peranap ditemukan sudah tak bernyawa di areal perkebunan kelapa sawit. Bahkan, saat itu, jasad dalam kondisi tak berbusana dan korban diduga dibunuh. Sementara jasad korban, pertama kali ditemukan oleh suaminya bernama Darma (30).  Atas penemuan mayat itu membuat warga Kecamatan Peranap, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) heboh dan gempar. 

''Jasad korban ditemukan, Sabtu (24/4/2021) sekitar pukul 16.30 WIB di areal perkebunan kelapa sawit tepatnya di Dusun Sunda Baru, Desa Pauh Ranap, Kecamatan Peranap. Dan ketika ditemukan korban tanpa memakai busana,'' ujar Kapolres Inhu AKBP Efrizal SIk melalui Paur Humas Aipda Misran saat dikonfirmasi Kiblatriau.com, Ahad (25/4/2021). 

Dijelaskan Misran sebelum kejadian itu, pada Sabtu sekitar pukul 13.30 WIB, korban pamit kepada suaminya untuk mengumpulkan brondolan buah kelapa sawit sendirian. Dalam pada itu, suami korban juga pergi untuk memanen buah kelapa sawit di kebun yang sama. Hanya saja, lokasi korban dan suaminya saat itu berbeda. ''Suami korban sudah pulang ke rumah sekitar pukul 16.00 WIB. Sedangkan korban belum pulang dari mengumpulkan brondolan,'' ujar Misran.


 Diterangkan Misran,mengetahui kondisi itu, suami korban menyusul dan mencari korban ke dalam areal perkebunan kelapa sawit. Tidak lama kemudian atau sekitar pukul 16.30 WIB, korban ditemukan dalam kondisi telentang di tanah tanpa busana. Bahkan pada bagian kepala korban ditemukan luka, diduga bekas pukulan.Melihat istrinya tidak bernyawa, suami korban memanggil warga lain dan melaporkan kejadian itu kepada pemilik kebun. Adam, pemilik kebun mendapat laporan tentang korban, langsung menghubungi Polsek Peranap.


Kapolsek Peranap AKP Cecep Sujapar SH ketika menerima laporan tersebut, langsung turun bersama Kanit Reskrim Aiptu Yusmar SH dan anggota untuk melakukan penyelidikan. ''Sekitar pukul 18.30 WIB, Polsek bersama pihak puskesmas turun dan melakukan olah TKP serta mengumpulkan barang bukti. Kemudian membawa  korban ke RSUD Indrasari Rengat,'' sebut Cecep. Disampaikan Cecep, dugaan pembunuhan yang dialami korban masih dalam lidik dengan memeriksa sejumlah saksi. Karenasejauh ini belum diketahui motif dugaan pembunuhan tersebut. ''Kasus ini masih dalam penyelidikan,'' singkat Cecep. ***
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar