Pelaku Sudah Diamankan

Cinta Ditolak, Pria Pengangguran Siram Mata Guru TK Pakai Air Keras

Police Line

JATIM--(KIBLATRIAU.COM)--Lantaran kesal cintanya ditolak, Sukarji (34) nekat melempar mata guru TK, Meli Handayani (27), pakai air keras. Pria bertato itu ditangkap dalam pelariannya di Banyuwangi, Jawa Timur.Peristiwa itu terjadi saat pelaku menyatakan cinta kepada korban namun ditolak. Tak terima, dia mendatangi korban di tempatnya mengajar di TK Darussalam Desa Sumber Jaya, Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatera Selatan, Senin (31/5).

Ketika itu, pelaku membawa botol bekas air mineral berisi air keras dan langsung menemui korban saat bekerja. Belum sempat dilempar, botol itu mencair dan tumpah ke lantai.Korban pun bergegas mengambil alat pel untuk membersihkannya karena menganggap yang tumpah hanya air. Tiba-tiba, pelaku malah menyapukan air keras itu pakai sarung tangan dan dilemparkan hingga mengenai mata korban.Korban dilarikan ke rumah sakit sakit untuk dirawat. Sedangkan pelaku kabur ke Banyuwangi, Jawa Timur.

Kasubdit III Ditreskrimum Polda Sumsel Kompol Christhopher Panjaitan mengatakan, tersangka mengaku sakit hati karena cintanya ditolak korban. Dia juga menaruh dendam keluarga korban yang menghinanya."Motifnya karena sakit hati cinta ditolak. Korban mengalami luka di bagian mata," ungkap Panjaitan, Selasa (15/6).

Pengakuan tersangka sudah merencanakan kejahatan itu sehari sebelum kejadian. Pria pengangguran yang pernah dipenjara kasus penggelapan pada 2020 itu berniat hanya melukai.''Dia mengaku sudah banyak keluar uang waktu pendekatan dengan korban, makanya dia ingin melukai untuk melampiaskan emosinya,'' ujarnya.Atas perbuatannya, tersangka dikenakan Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman 2,8 tahun penjara.(Net/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar