Dikalahkan Panam Putra 2-1

Tangbar FC Raih Runner -Up  di Laga Final Oldstar Panam Putra

Tim Tangbar FC foto bersama


Laporan : Mahrizal
Pekanbaru


  PARTAI Final pertandingan ujicoba Oldstar Panam Putra antara Tangbar FC dengan Panam Putra Oldstar berlangsung di lapangan Garuda Sakti, Panam, Sabtu (17/7/2021). Dalam laga itu tim Panam Putra Oldstar berhasil mengalahkan tim Tangbar FC dengan skor tipis 2-1.  Atas kemenangan ini: tim Panam Putra Oldstar meraih juara 1, sedangkan tim Tangbar FC sebagai juara 2 atau runner -up.  Gol kemenangan tim Panam Putra Oldstar ini dilesakkan pemain depannya. Sementara itu,  gol balasan tim Tangbar FC dicetak Angga setelah terjadi kemelut di depan gawang tim Panam Putra Oldstar FC. Pertandingan final ini berlangsung sengit dan tempo tinggi.

Sejak wasit Endra meniup peluit tanda dimulainya pertandingan kedua tim tampil dengan memperagakan permainan cepat. Kuarter pemain belakang Tangbar FC yang ditopang Hasde, Adi, Uul dan Inok membangun serangan dari bawah lalu melakukan kerjasama dengan pemain lini tengah yang diperkuat Hendri, Febri dan Yose. Aliran bola cepat menusuk ke pertahanan tim Panam Putra Oldstar FC.

Namun, serangan yang dibangun dari sektor penyerang depan Tangbar FC Ade Barat, Angga dan Edi Doang berhasil dipatahkan pemain belakang tim Panam Putra Oldstar FC. Tidak mau terus diserang, membuat pemain Panam Putra Oldstar FC juga membangun serangan dengan operan bola-bola panjang kedepan kepada pemain penyerang. Lagi,-lagi karena pertahanan yang kokoh ditampilkan pemain belakang Tangbar FC membuat serangan yang dibangun kembali kandas. 

Dalam laga sedikit keras ini , membuat para pemain kedua tim sempat bersitegang.Tetapi,  laga itu masih dalam batas kewajaran dan menjunjung tinggi sportifitas. Lantaran asik menyerang, membuat pertahanan tim Tangbar bisa ditembus oleh pemain Panam Putra FC.Pada pertengahan babak pertama, peluang didapatkan pemain Panam Putra FC. Setelah pemain belakang tim Panam Putra FC melakuan umpan terukur kepada pemain depannya.Bola berhasil dikuasai dan berhasil mengecoh pemain belakang Tangbar FC. Kemudian pemain depan langsung melakukan tendangan keras ke gawang Tangbar FC yang dijaga Suska, sehingga bola gol.Skor 1-0  ,tim Panam Putra FC memimpin.

Tertinggal 0-1 membuat pemain Tangbar FC berusaha untuk menyamakan kedudukan. Aliran bola dari kaki ke kaki ditampilkan pemain Tangbar FC dengan melakukan serangan cepat. Peluang emas sempat didapatkan penyerang Ade Barat setelah umpan dari tendangan pojok yang dilakukan Angga..Bola tepat didepan gawang tim Panam Putra FC,tetapi sundulan dari Ade Barat tidak tepat,sehingga selamatlah gawang Panam Putra FC. Selain itu, Edi Doang juga mendapat peluang, akan tetapi tendangannya berhasil ditangkap penjaga gawang Panam Putra FC. 

Hingga peluit ditiupkN wasit tanda berakhirnya perrtandingan skor tak berubah 1-0 untuk kemenangan tim Panam Putra FC.

Memasuki babak usai turun minum, pemain Tangbar FC meningkatkan tempo serangan untuk mengejar keterimggalan gol dengan umpan jauh di pertahanan Panam Putra FC.Namun, serangan dibangun kembali dihalau oleh pemain belakang Panam Putra FC.Tidak patah semangat, pemain Tangbar FC gencar mengempur dengan aliran bola cepat ke pertahanan Panam Putra FC.

Peluang emas kembali didapatkan pemain Tangbar FC Ade Barat setelah mendapat umpan terukur dari Febri. Lalu dengan skil yang mumpuni, Ade menusuk ke pertahanan Panam Putra FC.Setelah berhasil melewati pemain ,lalu Ade melakukan tendangan keras ke gawang Panam Putra FC.Bola sempat mental dan langsung disambar pemain Tangbar FC Angga.Tanpa buang peluamg, Angga langsung menendag bola ke gawang dzn gol.Skor berubah menjadi 1-1.

Dengan skor sama-1-1 , kedua tim saling jual beli serangan. Bahkan,pemain Tangbar FC atas balasan gol ini membuat pemain bersemangat untuk menambah gol. Permainan keras sempat ditampilkan oleh kedua tim. Tensi permainan semakin tinggi, karena kedua tim saling membangun serangan dalam menciptakan gol.Asik menyerang, serangan balik kembali ditampilkan pemain Panam Putra FC.Aliran bola cepat bermula dari pemain tengah Panam Putra FC,lalu bola langsung dioper kepada pemain depan di sektor bek . Dan pemain belakang Tangbar FC lengah dan menyangka pemain Panam Putra offside.Tetapi,wasit tidak meniup peluit sehingga  bola langsung ditendang pemain depan dsn bola tak dapat dijangkau penjaga gawang Tangbar FC Kiwil.Skor berubah 2-1 untuk kemenangan tim Panam Putra FC. Merasa tertinggal, pemain Tangbar FC meningkat serangan ke pertahanan Panam Putra FC. Atas serangan yang dilancarkan membuat pemain Panam Putra FC sempat ketar-ketir dan hilang konsentrasi. Peluang kembali didapatkan Ade Barat setelah mendapat umpan , namun peluang emas yang seharusnya gol itu gagal setelah tendangan efeknya dapat dihalau penjaga gawang Panam Putra.Padahal Ade sudah berhadapan di depan gawang. Hingga peluit dbunyikan wasit Endra tanda berakhirnta babak kedua skor tak berubah 2-1 untuk kemenangan tim Panam Puttra FC .Berkat kemenangan ini, Panam Putra FC Oldstar keluar sebagai juara1 dan Tangbar FC juara 2 atau runner-up.

Kapten Tangbar FC Hendri Zainuddin yang juga merangkap pelatih usai pertandingan menjelaskan bahwa dalam bermain sepakbola pasti ada kalah dan menang.Dilanjutkan Hendri dalam laga final ini para pemain Tangbar FC sudah bermain maksimal dan berjuang bersama.Namun, dewi furtuna belum menghampiri tim Tangbar FC.Padahal kata Hendri, banyak sekali peluang yang didapatkan pemain depan Tangbar FC Ade Barat,tetapi peluang tersebut tidak dapat dima faatkan dengan baik.

"Dalam laga final ini tensi permainan cukup tinggi.Namun, pemain kita bisa menampilkan performa yang baik.Dimana pemain sudah menunjukkan semangat yang tinggi dalam bermain.Banyak juga peluang yang kita dapat yang seharusnya gol. Namun, peluang itu tidak dapat untuk menciptakan gol," ujar Hendri. 

Sambung Hendri, sementara itu gola yang diciptakan pemain Panam Putra FC Oldstar dengan aliran bola cepat sehingga membuat pemain belakang lengah.."Kita sudah bermain dengan baik.Begitu juga kerja keras pemain juga terlihat.Namun, dewi furtuna belum kita dapatkan.Kita juga lihat banyak peluang yang kita dapat, tetapi gagal dalam menciptakan gol.Seharusnya kita bisa menang tadi, tetapi tim Panam Putra FC bermain baik. Begitulah dalam sepakbola semua bisa terjadi.Alhamdulilah kita tetap bersyukur atas karena bisa masuk final dan berhasil juara 2. Semoga kedepannya Tangbar FC semakin baik berprestasi,," terang Hendri.

Semsntara itu, Lurah Tangkerang Barat Edi Wardila MPd yang hadir menyaksikan laga final tersebut menucapkan selamat kepada tim Tangbar FC yang telah berjuang dan bekerja keras dalam pertandingan ini.Namun dalam laga ini Tangbar FC belum diberikan keberuntungan dan kemenangan."

"Saya ucapkan selamat kepada pemain Tangbar FC keluar sebagai juara 2.Ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi kita.Dalam sepakbola kalah menang hal yang sering terjadi. intinya dalam laga seperti ini tentu sangat baik dalam menempa jam terbang dan mental bertanding.Memang dalam laga tadi, semua pemain sudah berjuang sekuat tenaga dan bahu membahu dalam menyerang dan bertahan.Tapi, kita belum beruntung, karena banyak juga peluang yang didapatkan terbuang percuma.Mudah-mudahan tim Tangbar FC semakin baik dan mengukir prestasi.Kita dari pihak kelurahan tetap mendukung penuh keberadaan tim Tangbar FC inu, sehingga kedepannya bertambah maju dan semakin baik lagi," harap Edi.


Sambung Edi, permainan yang ditampillkan para pemain Tangbar FC sudah maksimal dan berjalan sesuai intruksi pelatih.Namun, peluang yang didapatkan banyak terbuang ,sehingga tidak menciptakan gol."Ssharusnya tadi peluang banyak yang kita dapatkan.Beberapa kali pemain kita yang sudah berada di depan gawang tak bisa memanfaatkan gol. Tapi, alhamdulillah kita berhasil raih juara2.Ini merupakan kerjasama pemain semuanya. Semoga Tangbar FC semakin maju dan lebih baik lagi," tutur Edi.


Ketua Panitia penyelengara pertandingan ujicoba Panam Putra Oldstar Syahril mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua tim yang telah ikut turnamen ini."Alhamdulilah pertandingan berjalan aman dan lancar tidak ada kendala. Kami atas nama panitia mengucapkan terima kasih kepada semua tim yang ikut pada pertandingan ujicoba ini.Jika ada salah, kami juga memohon maaf," ujar Syahril.***

 

 

 

 

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar