Kendalikan Pandemi Covid-19 dan  Pantau PPKM Level

BPBD Pekanbaru Bagikan Ribuan Masker di Pasar Tradisional dan Salurkan Sembako 

Asisten I Setdako Pekanbaru Azwan M.Si didampingi Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra S.STP M.Si dan Sekretaris Maisel Fidayesi S.Farm, Apt,MM saat membagikan masker di pasar kepada pedagang, Kamis (2/9/2021)

Laporan : Mustakim

Pekanbaru

PEMERINTAH  Kota Pekanbaru dalam hal ini,  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru membagikan sebanyak 3000 masker. Pembagian  ribuan masker tersebut dibagikan ke sejumlah pedagang dan pengendara yang melintas di titik pertama pasar kodim, Kamis (2/9/2021).

Dimana pembagian masker itu sekaligus dengan melakukan pemantauan pelaksanaan PPKM level 4 wilayah di Kota Pekanbaru hingga 6 September mendatang.

Asisten I Setdako Pekanbaru Azwan M.Si didampingi Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra S.STP M.Si dan Sekretaris Maisel Fidayesi S.Farm, Apt,MM mengatakan, bahwa sebanyak 3000 masker dibagikan untuk para pedagang di dua pasar yakni titik pertama pasar Kodim Kecamatan Senapelan dan titik kedua pasar Sukaramai Kecamatan Pekanbaru Kota.

Aksi bhakti sosial ini juga turut dihadiri oleh Kadis Dalduk KB Muhammad Amin, Kadis Damkar Burhan Gurning bertujuan untuk memantau dan mengevaluasi implementasi selama pemberlakuan PPKM level 4 di Kota Pekanbaru.

Azwan yang juga Koordinator PHB Satgas Covid-19 menyampaikan,  bahwa kegiatan pembagian masker ini sekaligus pemantauan dan penerapan PPKM level 4. 

Menurut Azwan upaya bersama pemerintah dan masyarakat untuk mengendalikan dan mengakhiri pandemi Covid-19 menjadi harapan semua pihak. 

Hal tersebut nantinya akan berpengaruh terhadap berbagai aspek, termasuk pemulihan perekonomian lokal. Seperti diketahui, pasar tradisional khususnya yang menjual bahan pokok bisa beroperasi, tetapi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Untuk itu, ketersediaan masker, tempat cuci tangan dan pengawasan agar tidak terjadi kerumunan menjadi sangat penting.

“Pemerintah tidak akan bisa mengendalikan pandemi Covid-19 tanpa dukungan dan kesadaran penuh dari masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan,” ujar Azwan di sela-sela pembagian masker , Kamis (2/9/2021).

Azwan menambahkan, perekonomian merupakan salah satu sektor kritikal yang menjadi perhatian pemerintah di tengah pandemi ini. 

“Oleh karena itu, Pemerintah hadir di tengah masyarakat untuk bersama-sama melawan Covid-19. Sehingga perekonomian bangsa dapat pulih dan Indonesia bangkit,” papar Azwan.

Sementara itu, Kalaksa BPBD Kota Pekanbaru Zarman Chandra SSTP MSi menjelaskan, kegiatan bagi masker ini untuk mencegah penyebaran covid-19 di pasar -pasar tradisional di Pekanbaru."Tujuan kita bagikan masker kepada para pedagang di pasar ini untuk mencegah terjadinya covid-19. Selain itu, memantau dan mengevaluasi implementasi selama pemberlakuan PPKM level 4 di Kota Pekanbaru, " sehingga perekonomian semakin pulih,"  tutur Zarman.

Selain membagikan ribuan masker , BPBD Pekanbaru juga menyerahkan piagam penghargaan juara III Lomba Prokes dan Masker kepada pengelola Masjid Paripurna Kelurahan AL Manar dan bantuan sembako yang didistribusikan kepada panti Asuhan Annisa Jalan Duyung Tangkerang Barat Kecamatan Marpoyan Damai yang diserahkan oleh Kalaksa Zarman Candra didampingi Sekretaris Eci dan Satgas BPBD Pekanbaru. ***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar