di Dermaga Barombong

2 Bocah Tenggelam saat Berenang 

Ilustasi tengelam

MAKASSAR--(KIBLATRIAU.COM)--  Nasib nahas dialami kakak beradik yakni M (9) dan MS (11). Keduanya ditemukan meninggal dunia usai tenggelam di Dermaga Barombong, Ahad (7/11). Awalnya M dan Soleh MS pada pukul 07.00 WITA.Kepala Kantor Basarnas Sulawesi Selatan (Sulsel), Djunaidi mengatakan menerima informasi adanya orang tenggelam di Dermaga Pelayaran Barombong sekitar pukul 11.20 WITA. Mendapatkan laporan tersebut, pihaknya menerjunkan personel."Kami menerima info kejadian kecelakaan membahayakan manusia ini pada pukul 11.20 WITA dan langsung memberangkatkan tim rescue pada pukul 11.35 WITA," ujar Djunaidi.

Djunaidi melanjutkan bahwa saat ini keduanya telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Tim SAR gabungan membutuhkan waktu hingga empat jam untuk menemukan jasad keduanya."Pertama ditemukan adalah Opa (Mustafah) pada pukul 14.47 WITA. Dia ditermukan sekitar 100 meter dari lokasi kejadian," lanjut dia.Sementara MS, kata Djunaidi, ditemukan pada pukul 16.28 WITA. Ia ditemukan tidak jauh dari lokasi korban pertama ditemukan."Setelah kurang lebih tiga jam kemudian, korban kedua ditemukan tidak jauh dari lokasi penemuan korban pertama," tandas Djunaidi.Dengan ditemukannya kedua korban, operasi SAR dinyatakan ditutup dan unsur yang terlibat dikembalikan ke instansi masing masing. (Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar