Gelar Salat Idulfitri 2022 

Masjid Istiqlal Dipadati Jemaah 

Masjid Istiqlal

JAKARTA--(KIBLATRIAU.COM)-- Sudah dua tahun Masjid Istiqlal tidak menggelar salat Idulfitri karena pandemi Covid-19. Kali ini pihak Istiqlal kembali menyelenggarakan salat Idulfitri. Salat digelar pukul 07.00 WIB. Dari pantauan merdeka.com sekitar pukul 5.49 WIB, masjid sudah dipenuhi para jemaah yang hendak melaksanakan salat Idulfitri. Wakil Presiden Ma'ruf Amin berencana salat Idulfitri di Masjid Istiqlal. Setelah itu, Wapres akan mudik ke kampung halamannya di Banten.


"Saya sendiri mungkin saya akan salat di Jakarta. Mungkin saya di Istiqlal" kata Ma'ruf Amin seperti dalam rekaman video dari Sekretariat Wakil Presiden, Selasa (26/4). Ma'ruf menyebut, lokasi mudiknya sangat dekat dari Jakarta. Karena jarak yang dekat, ia bisa mudik sampai dua kali dalam sebulan. ''Kalau mudiknya saya tidak jauh, saya kan mudik dekat sekali di Banten situ, satu setengah jam. Jadi mudik buat saya itu satu bulan bisa dua kali, jadi karena memang dekat," jelasnya.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar