Ada Delapan Kloter 

3.209 Jemaah Haji Gelombang Kedua Tiba di Jeddah 

Ilustrasi jamaah haji

MEKKAH--(KIBLATRIAU.COM)-- Kelompok terbang (kloter) yang membawa jemaah haji gelombang kedua telah tiba di Bandara Internasional King Abdul Azis, Jeddah, Arab Saudi pada Ahad (19/6). Selanjutnya, jemaah akan langsung diberangkatkan menuju Makkah.Data dihimpun tim Media Center (MCH), penerbangan yang mendarat pertama kali dari embarkasi Jakarta Pondok Gede-24, dengan jumlah jemaah 393 orang. Jemaah terbang dengan pesawat Garuda Indonesia GA-7321.Total ada delapan kloter yang akan tiba hari ini. Yakni, KNO-8 dari embarkasi Medan, BTJ-5 dari embarkasi Aceh, SOC-22 dari embarkasi Solo, SUB-21 dari embarkasi Surabaya, JKS-22 dari embarkasi Jakarta Bekasi, BTH-5 dari embarkasi Batam dan BDJ-6 dari embarkasi Banjarmasin. Adapun jumlah keseluruhan jemaah 3.209 orang.

Setelah proses imigrasi selesai, jemaah haji yang keluar dari Terminal Haji akan menuju paviliun yang dilengkapi air conditioner atau AC. Paviliun diperkirakan bisa menampung jemaah hingga tiga kloter. Selain udara sejuk karena dilengkapi AC, paviliun juga memiliki fasilitas tempat salat yang terpisah untuk jemaah laki-laki dan perempuan. Di paviliun ini biasanya jemaah melaksanakan salat sunat dan berniat umrah sebelum berangkat ke Mekkah.Hari ini juga menjadi penerbangan terakhir jemaah menuju Madinah. Dua kloter yang tiba di Madinah hari ini adalah JKS-21 dari embarkasi Jakarta Bekasi dan BDJ-5 dari embarkasi Banjarmasin.Data Siskohat Daerah Kerja Madinah menunjukkan, sampai pukul 00.15 WAS, sudah 112 kloter tiba dari 117 kloter yang berangkat menuju Bandara Internasional AMMA Madinah. Sementara jumlah jemaah keseluruhan yan telah tiba di Madinah sebanyak 44.335 orang.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar