Gubri bakal Buka Bimtek SMSI Riau
Novrizon Burman
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)-- Jika tak ada aral melintang, Gubernur Riau H Syamsuar direncanakan bakal membuka Bimtek Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Riau terkait Peraturan Gubernur Riau (Pergubri) Nomor 19 Tahun 2021 tentang Penyebarluasan Informasi Penyelenggaraan Pemerintahan di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Kamis (1/12/2022) pagi di Hotel Grand Elite, Pekanbaru.
Dalam rapat finalisasi panitia Bimtek SMSI Riau yang dihadiri Ketua SMSI Riau H Novrizon Burman, Bendarara dan Wakil Bendahara SMSI Riau Luna Agustin dan Herlina serta jajaran panitia lain, Wakil Ketua Panitia Bimtek, Bambang Irawan Syahputra, Sekretaris Panitia Bimtek Elpi Alkhairi, Bendahara Panitia Bimtek Rosyita dan beberapa anggota panitia seperti Fazar Muhardi, Deslina, Syam Irfandi dan Martalena, Rabu (30/11-2022) sudah terdata kepastian jumlah anggota SMSI Riau yang hadir di acara Bimtek tersebut.
"Dari jumlah pasti yang ikut dalam Bimtek Peraturan Gubernur (Pergub) Peraturan Gubernur Riau (Pergubri) Nomor 19 Tahun 2021 tentang Penyebarluasan Informasi Penyelenggaraan Pemerintahan di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau diperkirakan 100 peserta," ujar Novrizon.
Terkait narasumber yang akan hadir, sebut Novrizon, sejauh ini tetap seperti yang direncanakan semula. Yakni Gubernur Riau Syamsuar sebagai keynote speaker, serta narasumber Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pers Agung Dharmajaya, Ketua DPRD Yulisman, dan Kadis Kominfo Riau Erisman Yahya.
Hanya saja, narasumber Pelaksana Tugas (Plt) Dewan Pers Agung Dharmajaya akan menyampaikan materinya secara daring.
"Khusus untuk Plt Dewan Pers dilakukan secara daring. Materi Dewan Pers ini akan disampaikan oleh Bu Ninik Rahayu," tambah Novrizon.
Bimtek nanti, Dewan Pers akan mengangkat materi proses verifikasi administrasi dan faktual media siber; dan Ketua DPRD Riau tentang peluang Pergub Nomor 19 Tahun 2021 menjadi Peraturan Daerah.
Dalam pembukaan Bimtek nanti, juga akan dilakukan penandatanganan Nota Kesepahaman antara PT Sarana Pembangunan Riau (SPR) dan SMSI Riau tentang Penyebarluasan Informasi dan Pemberitaan. Penandatanganan ini akan dilakukan Direktur PT SPR Fuady Noor dan Ketua SMSI Riau H Novrizon Burman. (Rls/Hen)
Tulis Komentar