Untuk Korban Gempa

KPM PKH Kota Pekanbaru Serahkan Bantuan ke Dinsos Sebesar Rp28 Juta

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Pekanbaru saat memberikan bantuan

PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)--Sebagai bentuk kepedulian antar sesama, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) Kota Pekanbaru melakukan aksi penggalangan bantuan dana terhadap bencana korban gempa, tsunami di Lombok dan Palu.  Aksi penggalangan dana ini telah dilakukan sejak bulan September lalu hingga tanggal 10 Oktober mendatang. Bahkan, hingga Jumat
(5/10) dana yang terkumpul oleh KPM PKH senilai Rp28 Juta dengan gerakan donasi Rp 1000.  Aksi itu, tidak hanya, berupa uang yang dikumpulkan tetapi juga pakaian layak pakai dan sembako yang dibutuhkan oleh korban bencana.

Demikian diungkapkan oleh Jasman koordinator KPM PKH disela-sela menyerahkan bantuan kepada Kementrian Sosial melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru, yang diterima langsung oleh Kepala Dinsos Pekanbaru, Chairani SSTP MSi Jumat (5/10).  Jasman menceritakan gerakan donasi Rp 1000 untuk korban bencana alam ini bermula dari kegiatan KPM PKH di Kecamatan Tenayan Raya untuk bantuan korban bencana di Lombok. 

''Dengan terjadinya bencana Lombok, kegiatan ini juga dilakukan sebagai program pemerintah kota melalui PKH untuk membantu korban bencana. Ternyata tak kita sangka, baru-baru ini bencana juga terjadi di Palu dan Donggala dan kita juga membantu menggalang dana untuk korban bencana,'' sebut Jasman.  Setidaknya, Jasman menyebutkan dana yang terkumpul hingga tanggal 10 Oktober mendatang akan disalurkan melalui Dinas Sosial Kota Pekanbaru akan disalurkan untuk dua daerah yang terkena bencana di Lombok dan Palu.  "Kami berharap dengan penggalangan dana ini bisa membantu korban bencana yang terjadi dan bermanfaat. Kita juga turut prihatin dengan kejadian yang menimpa saudara-saudara kita,'' ungkap Jasman.


Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Chairani Sstp MSi sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh KPM PKH dalam mengumpulkan dana. ''Kami sangat apresiasi kegiatan ini. Nanti penyaluran dana ini kita lakukan satu pintu melalui transfer ke Kementrian Sosial dan disalurkan ke Dinas Sosial di Palu,'' sebut wanita yang akrab disapa Dedek ini. Untuk bantuan lainnya, kata mantan Camat Tampan ini, menyebutkan dilakukan satu pintu melalui satu pintu dari BPBD Kota Pekanbaru. "Jika ada yang menyalurkan bantuan ke kami tetap disalurkan atas nama Pemerintah Kota Pekanbaru,'' terang Dedek.

 Selain itu, proses penyaluran pihaknya juga melakukan koordinasi dengan Lanud dalam pengiriman bantuan trip pertama sehingga bisa membantu korban. "Kita harapkan bantuan ini bisa membantu saudara kita yang terkena bencana alam. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka,'' harap Dedek.(Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar