Bahaya Terpeleset dari Perburuan Juara
Premier League - Crystal Palace Vs Manchester City
Bola.com--(KIBLATRIAU.COM)-- Persaingan gelar juara Premier League 2023/2024 mulai terurai. Manchester City perlu memanaskan mesin lagi supaya tidak tertinggal jauh dari pemuncak klasemen sementara, Liverpool.Untuk itu, Manchester City harus melibas tuan rumah Crystal Palace dalam pekan ke-32 Premier League di Selhurst Park, London, pada Sabtu (6/4/2024) malam WIB.Manchester City kembali ke jalur kemenangan setelah melibas Aston Villa 4-1 pada pertengahan pekan ini. Sebelumnya,
pada minggu lalu, Kevin De Bruyne dkk. diimbangi Arsenal 0-0.Saat ini, Manchester City berada di peringkat ketiga Premier League dengan 67 poin dari 30 partai. Tim berjulukan The Citizens itu tertinggal tiga angka dari Liverpool dan satu poin dari Arsenal.
Sang pencetak hattrick Manchester City ketika membantai Aston Villa, Phil Foden, bakal memimpin serangan The Citizens bersama Kevin De Bruyne, Bernardo Silva, dan Jeremy Doku.Sementara, Erling Haaland masih berjuang untuk mengembalikan sentuhan terbaiknya di Premier League setelah sembuh dari cedera. Bomber asal Norwegia itu hanya mencetak empat gol dari sembilan penampilan terakhirnya.Manchester City masih akan kehilangan tiga pemainnya karena cedera untuk menghadapi Crystal Palace. Ketiganya adalah Kyle Walker, Nathan Ake, dan Ederson yang bisa diganti oleh Rico Lewis, Manuel Akanji, dan Stefan Ortega.
Sementara itu, Crystal Palace tengah dalam situasi sulit di Premier League. Pasukan Oliver Glasner tersebut belum pernah menang lagi dalam empat pertandingan belakangan.Terakhir, Crystal Palace dibekap AFC Bournemouth 0-1 pada 2 April 2024. Kemenangan terakhir kesebelasan berjulukan The Eagles ini terjadi pada 24 Februari 2024 ketika menghajar Burnley 3-0.Crystal Palace pun hanya bisa terjebak di peringkat ke-14 Premier League lewat 30 poin dari 30 laga. The Eagles tertinggal cukup jauh
dari tim posisi ke-13, Fulham, namun relatif aman dari zona degradasi karena unggul delapan angka.(Net/Hen)
Susunan Pemain
Crystal Palace (3-4-3): Dean Henderson; Joel Ward, Joachim Andersen, Jefferson Lerma; Daniel Munoz, Adam Wharton, Will Hughes, Tyrick Mitchell; Jordan Ayew, Jean Philippe Mateta, Eberechi Eze
Manajer: Oliver Glasner
Manchester City (4-1-4-1): Stefan Ortega; Rico Lewis, Manuel Akanji, Ruben Dias, Josko Gvardiol; Rodri; Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Phil Foden, Jeremy Doku; Erling Haaland
Manajer: Pep Guardiola
Tulis Komentar