Subsatgas Aksi Khusus OMP-LK 2024 Laksanakan Pengamanan Do'a Bersama di Mapolda
Satgas Tindak Subsatgas Aksi Khusus Satuan Brimob Polda Riau Dalam Rangka Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 melaksanakan pengamanan pada kegiatan do'a bersama di Mapolda Riau.,Rabu (24/92024)
PEKANBARU--(KIBLATRIAU.COM)--
Satgas Tindak Subsatgas Aksi Khusus Satuan Brimob Polda Riau Dalam Rangka Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 melaksanakan pengamanan pada kegiatan do'a bersama di Mapolda Riau.
Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan apel Mapolda Riau tersebut dipimpin langsung Kasubsatgas Aksi Khusus AKP Aguswanto, S.Psi.
Dengan dilengkapi persenjataan lengkap personel Subsatgas Aksi Khusus sudah melakukan pengamanan di lokasi kegiatan dari pukul 04.15 Wib.
" Tujuan pengamanan yang dilaksanakan untuk terjaga nya keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan do'a bersama dalam rangka Pilkada Damai tahun 2024 ", jelas Aguswanto, Rabu (25/9/2024).
Lanjut nya, dalam pelaksanaan kegiatan do'a bersama yang diinisiasi oleh Polda Riau tersebut dihadiri oleh ribuan masyarakat dari berbagai kalangan.
"Jadi, dengan terlaksananya pengamanan yang dilakukan tersebut dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat mengikuti kegiatan tersebut," pungkasnya.***
Tulis Komentar