Jalan Ahmad Yani Pekanbaru Jadi 'Ladang Paku', Pengendara Motor Keluhkan Kebocoran Massal Ban
Sepeda motor yang mengalami kebocoran di Jalan Ahmadyani
PEKANBARU --(KIBLATRIAU.COM)--
Menjelang akhir tahun 2024, keadaan ekonomi Indonesia yang masih belum stabil memaksa masyarakat untuk berpikir keras mencari penghasilan, baik melalui cara halal maupun tidak. Sayangnya, di beberapa kasus, cara yang tidak bertanggung jawab justru merugikan banyak pihak.
Dimana, hari ini insiden kebocoran massal ban motor terjadi di Jalan Ahmad Yani, Pekanbaru. Para pengendara motor melaporkan kejadian serupa—ban motor mereka bocor akibat tertancap paku. Akibat insiden ini memicu kekesalan para pengguna jalan, terutama karena jalan tersebut merupakan jalur vital menuju pasar, rumah sakit dan sekolah.
Riki, seorang pengendara ojek online, mengungkapkan kekecewaannya atas kejadian tersebut. "Pagi ini saya lagi narik bang, eh tiba-tiba ban motor bocor karena ada paku 1 mm yang nancap dan ngerobek ban dalam saya. Awalnya saya enggak mau suudzon, tapi pas saya lagi ngecek, eh datang pengendara lain yang ngalamin hal yang sama," kesalnya dengan nada kesal.
Diterangkan Riki dan pengendara lainnya berharap agar pihak berwajib segera mengambil tindakan untuk mengatasi masalah ini. Apalagi, insiden seperti ini berpotensi meningkatkan angka kecelakaan dan mengganggu aktivitas masyarakat saat berkendara.
Warga mendesak agar pihak terkait segera membersihkan paku di sepanjang Jalan Ahmad Yani dan meningkatkan pengawasan untuk mencegah hal serupa terulang kembali. "Masalah ini perlu penanganan serius demi kenyamanan dan keselamatan bersama," singkat Riki. (RK).
Tulis Komentar