Target Tinggi Timnas U-22 Indonesia Binaan Indra Sjafri
Timnas Indonesia U-22
Bola.net-- (KIBLATRIAU.COM)-- Federasi sepak bola Indonesia memberikan target tinggi kepada Timnas U-22 Indonesia dalam menyongsong berbagai even internasional yang akan berlangsung selama Tahun 2019. Ada tiga agenda besar yang akan dihadapi oleh tim binaan Indra Sjafri tersebut. Mulai dari Piala AFF, Kualifikasi Piala AFC U-23, hingga even multi cabang yakni SEA Games 2019. Dan yang menjadi target terdekat PSSI dari semua even tersebut adalah lolos kualifikasi Piala AFC U-23. Kendati pada 17 Februari akan berlangsung Piala AFF di
Kamboja. "Yang menjadi target utama PSSI untuk timnas U-22 tahun ini untuk bisa lolos di AFC U-23 qualified tahun depan," kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria kepada media. Selain itu, PSSI juga ingin meraih hasil maksimal pada ajang SEA Games 2019. Karena juga berkaitan dengan target federasi untuk bisa menembus Olimpiade 2024.
"Maka dari itu seluruh tim terbaik telah disiapkan oleh PSSI bersama coach Indra [Sjafri] untuk bisa mempersiapkan target menyongsong target emas di SEA Games 2019 nanti," sambungnya. Sehingga PSSI akan memaksimalkan persiapan yang akan dimulai pada tanggal 7 Januari mendatang. Setelah 38 pemain sudah ditetapkan dalam daftar pemain seleksi Timnas U-22. "Menjadi penting nanti area sinkronisasi dengan jadwal tim nasional senior karena PSSI dalam posisi seluruh tim nasional harus saling berkoordinasi satu sama lain," Tisha menambahkan. "Kami mengharapkan dukungan, semangat serta doa dari seluruh masyarakat indonesia menyongsong target besar untuk emas SEA Games 2019, kita persiapkan dari Bulan januari menuju Desember," tandasnya.(Net/Hen)
Tulis Komentar