Mari Bekerja Cerdas, Tepat dan Tuntas

Yuliarso Jabat Plt Kadishub Pekanbaru

Plt Kadishub Pekanbaru yang baru dilantik Yuliarso SSTP salam komando dengan Wakil Ketua Fortaru Hendri Zainuddin pada suatu acara belum lama ini.

PEKANBARU--- (KIBLATRIAU. COM) -- Pemerintah Kota Pekanbaru melakukan pelantikan serta pengukuhan pejabat Eselon II, III dan IV,  Jumat (25/1) di ruangan aula kantor Bappeda, Pekanbaru. Dimana dalam pelantikan itu banyak pejabat yang berubah posisi dan pindah ke OPD lainnya.  Salah satunya pejabat yang baru mengisi jabatan di Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru. Sebelumnya Plt dijabat Drs Kendi Harahap MT dan sekarang resmi  digantikan oleh Yuliarso SSTP yang sebelumnya sebagai Camat Rumbai Pesisir.  Plt Kadishub Kota Pekanbaru Yuliarso  ketika dimintai keterangan setelah dilantik mengatakan,  sebagai pejabat yang baru tentu ia akan melaksanakan program yang lama. Dan salah satunya smart mobility menuju smart city yang madani. 

"Ya saya masih baru,  maka akan beradaptasi dulu dan selalu bersinergi dengan pegawai yang ada di Dishub ini.  Selain itu,  tentunya akan melanjutkan program -program yang sudah ada berdasarkan renstra di Dishub,  sehingga kedepannya bisa lebih baik lagi, " ujar Yuliarso.  Pria yang murah senyum dan senang bergaul ini menambahkan,  ia juga berpesan kepada ASN atau pegawai yang ada di lingkungan Dishub Pekanbaru ini supaya bekerja dengan profesional, amanah dan santun (PAS). Selain itu,  bekerja dengan disiplin,  kreatif dan inovatif. "Marilah kita bekerja cerdas, tepat dan tuntas. Selain itu,  kita bekerja supertim sebagai mana yang diamanahkan oleh walikota pekanbaru untuk menuju pekanbaru smart city yang madani, " ujar Yuliarso. (/Wil/Hen) 

 

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar