Menawarkan Sensasi Perkebunan dan Peternakan yang

Camat Tenayan Raya Resmikan Destinasi Wisata Edukasi 'Asia Farm'

Camat Tenayan Raya, Abdimas Syahfitrah didampingi Kapolsek Tenayan Raya, Kompol Hanafi SH SIk meresmikan destinasi wisata terbaru yang berlokasi di daerah Kecamatan Tenayan Raya, Ahad (21/4/2019).

PEKANBARU--- (KIBLATRIAU.COM)-- Mewakili Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT Camat Tenayan Raya, Abdimas Syahfitrah didampingi Kapolsek Tenayan Raya, Kompol Hanafi SH SIk meresmikan destinasi wisata terbaru yang berlokasi di daerah Kecamatan Tenayan Raya, Ahad (21/4/2019).

Destinasi wisata tersebut bernama Asia Farm yang tepatnya berada di Jalan Badak, arah komplek perkantoran Walikota Pekanbaru,   Kelurahan Bancah Lesung,  Kecamatan Tenayan Raya. Destinasi wisata ini lebih menawarkan sensasi perkebunan dan peternakan, yang memberikan edukasi yang ramah lingkungan.

"Kita bangga ya di Tenayan Raya dibangun destinasi wisata baru oleh investor. Tentunya ini akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat," ungkap 
Abdimas usai meresmikan tempat lokasi wisata tersebut sembari berkeliling di lokasi area destinasi wisata bersama pihak pengelola, Ahad (21/4/2019).

Kepada pihak pengelola, Abdimas berpesan agar destinasi wisata Asia Farm dapat turut melibatkan tenaga kerja tempatan atau tenaga kerja lokal untuk mengisi sejumlah pekerjaan di lokasi berarea 4 hektar tersebut. 

"Tadi saya himbau juga kepada pihak pengelola agar memperhatikan tempat atau sarana beribadah, karena ini penting sekali bagi kebutuhan pengunjung dalam bertamasya. Dengan adanya tempat wisata ini tentu memberikan warna baru  bagi masyarakat untuk berlibur bersama keluarga, " harap Abdimas. (Kur/Hen)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar