di Shopee Liga 2019 

Persipura Krisis Pemain Jelang Lawan Persib Sabtu 18 Mei 2019 

Pemain Persipura

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)--  Persipura Jayapura mengalami krisis pemain jelang tampil melawan Persib Bandung pada laga perdana Shopee Liga 1 2019 di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5). Asisten Manajer Persipura, Bento Madubun, mengatakan situasi timnya saat ini kurang sehat. Sedikitnya ada delapan pemain Persipura yang diprediksi tidak siap tampil melawan Persib. Mutiara Hitam harus memulangkan dua pemain asing asal Brasil, Luis Pilar dan Wallacer de Andrade Medeiros lantaran tidak lolos verifikasi untuk main di Liga 1. Sebagai penggantinya, Persipura mendatangkan Ibrahim Conteh dan Mamadou Samassa buat tim. 
"Situasi saat ini kami kurang 'sehat', ada beberapa pemain yang cedera. Panggih Prio sedang operasi, [Oh] In Kyun baru selesai MRI [Magnetic Resonance Imaging] yang hasilnya mudah-mudahan tidak ada masalah serius. Marinus [Wanwewar] juga baru kembali, lalu Yohanis Tjoe dan ada pemain muda masih [cedera] hamstring dan dalam penanganan," kata Bento. 

Selain itu, Bento juga menyebut Todd Rivaldo Ferre punya masalah di bagian kukunya. Begitu juga Conteh yang tidak akan main karena masih mendapatkan akumulasi sanksi tambahan dari PSSI saat masih berseragam PSIS Semarang. "Ada beberapa pemain juga tidak seperti yang kami harapkan. Mudah-mudahan dalam beberapa hari ini bisa [main]. Nama-nama itu bisa jadi sulit main di pekan pertama," tutur Bento.  Sebenarnya, lanjut Bento, timnya sudah siap menghadapi Liga 1 2019. Terlebih dari tiga kali laga uji tandang, semua memberikan hasil positif buat tim.  Di sisi lain, Pelatih Persib Robert Rene Alberts menegaskan timnya sangat siap untuk melakoni kompetisi Liga 1 2019. Tujuan pelatih asal Belanda itu musim ini yakni membawa Persib tetap berada di level atas kompetisi kali ini. 

"Kami ingin start yang bagus. Tentunya ada beberapa persiapan setelah ini dan kami sangat mengharapkan semua pemain termotivasi untuk pertandingan pembuka. Kami akan bekerja keras untuk membawa Persib tetap pada level teratas di kompetisi musim ini," ungkap Rene Alberts dilansir situs resmi tim.  Tak hanya itu, pelatih yang pernah menangani PSM Makassar ini juga menyambut baik laga perdana digelar di kandang, Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. "Tentu ini kesempatan bagus untuk memulai kompetisi," kata Rene Alberts. (Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar