MPC Pemuda Pancasila Pekanbaru Buka Bersama dan Santuni 200 Anak Yatim
Ketua MPC Pemuda Pancasila Pekanbaru, Iwan P, saat memberi santunan kepada anak yatim di Musholla SPBU Arifin Ahmad
PEKANBARU-(KIBLATRIAU.COM)-- Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Pekanbaru menggelar kegiatan buka bersama dan pemberian santunan kepada 200 anak yatim di Kota Pekanbaru, Rabu (29/5). Acara itu dilaksanakan di musala SPBU Jalan Arifin Ahmad yang turut mengundang Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Riau beserta jajaran. ''Alhamdulillah selain ini bentuk silaturahmi kita sesama kader. Ini juga merupakan program rutin Pemuda Pancasila di setiap bulan Ramadhan dalam merangkai senyum anak yatim piatu di Kota Pekanbaru. Dalam acara ini, kita berhasil mengumpulkan sekitar 200 anak yatim,'' ujar Ketua MPC Pemuda Pancasila Pekanbaru, Iwan P. Wajah ratusan anak yatim dan piatu ini tampak ceria usai mereka mengikuti acara buka bersama sekaligus pemberian santunan tersebut. Acara juga dihadiri seluruh ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila se-Kota Pekanbaru, yang diakhiri dengan kegiatan salat magrib berjamaah. (Kurniawan).
Tulis Komentar