Kurun Waktu Sekitar 30 Menit 

Jailolo Diguncang 3 Kali Gempa

Ilustrasi Gempa

MALUKU UTARA--(KIBLATRIAU.COM)-- Wilayah Jailolo Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, diguncang tiga kali gempa bumi dalam kurun waktu sekitar 30 menit, Jumat (15/11/2019).Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat, gempa berkekuatan magnitudo 5,3 mengguncang pada pukul 04.37 WIB. Gempa tidak berpotensi tsunami. Lokasi gempa berada pada 1.49 Lintang Utara, 126.39 Bujur Timur (137 kilometer Barat Laut Jailolo-Maluku Utara) dengan kedalaman 10 kilometer.Sebelumnya, pada pukul 03.54 WIB Jailolo diguncang gempa berkekuatan Magnitudo 5,3. Lokasi gempa berada pada 1.66 Lintang Utara, 126.38 Bujur Timur (137 kilometer Barat Laut Jailolo-Maluku Utara) dengan kedalaman 10 kilometer.Kemudian Jailolo kembali diguncang gempa bumi dengan kekuatan Magnitudo 6,1 pada pukul 04.12 WIB. Lokasi gempa berada pada 1.66 Lintang Utara, 126.36 Bujur Timur (137 kilometer Barat Laut Jailolo-Maluku Utara) dengan kedalaman 10 kilometer. (Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar