Mandi di Bekas Galian C 

2 Pelajar Tewas Tenggelam

Ilustrasi tengelam

JATENG--(KIBLATRIAU.COM)-- Dua bocah di Sragen, Jawa Tengah tewas tenggelam setelah mandi di galian C sedalam 3 meter, Dukuh Bodean RT 06 Desa Kaliwedi, Kecamatan Gondang, Senin (16/12). Kedua korban merupakan warga sekitar bernama Mohammad Ramadan Avi Saputra (8) dan Briyan Yoga Saputra.Informasi yang dihimpun di kepolisian menyebutkan kedua korban sebelumnya bermain bersama 2 bocah lainnya. Sepulang sekolah pukul 11.00 WIB, keempat pelajar sekolah dasar tersebut bermain di sekitar lubang galian C. Namun sekitar pukul 13.30 WIB, 2 dua bocah teman korban memberi tahunan kepada warga bahwa korban mandi di lubang galian C dan tenggelam.

"Dua orang warga kemudian bergegas menuju ke lokasi kejadian. Mereka berusaha menolong korban yang sudah mengambang di kubangan galian C. Tapi kondisi korban sudah tidak sadarkan diri," ujar AKP Harno, Kasubag Humas Polres Sragen.Kedua warga, dikatakannya, kemudian berusaha menolong korban dengan cara mengangkatnya ke permukaan. Muhammad Ramadan kemudian dibawa ke puskesmas Gondang sedangkan Briyan Yoga Saputra dibawa ke klinik Sifa Media. Namun sayang kedua bocah tersebut sudah dalam kondisi tak bernyawa.

Kedua warga kemudian menyampaikan kejadian tersebut ke perangkat desa setempat dan kemudian diteruskan ke Polsek Gondang. Tak lama kemudian, lanjut Harno, pihaknya mengirimkan tim dari Polsek Gondang bersama Inafis Polres Sragen dan Puskesmas Gondang untuk melakukan pemeriksaan luar atau tubuh masing-masing korban. Namun tidak di temukan tanda-tanda adanya tindak kekerasan."Kesimpulan kami, meninggalnya korban murni kecelakaan. Tidak ada unsur kesengajaan, melainkan tenggelam di bekas galian C milik Winarto. Pemilik ini warga Dukuh Ngunut Desa Gebang, Kecamatan Masaran Sragen," pungkas dia.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar