PSSI Kunjungi Dubes Korea Selatan 

Bahas Rencana TC Timnas U-19 ke Negeri Ginseng

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bersama Plt Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia 

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Keinginan Shin Tae-yong memboyong Timnas Indonesia U-19 ke Negeri Ginseng untuk pemusatan latihan (TC) terus dimatangkan PSSI.Teraktual, induk sepak bola di Tanah Air itu mengunjungi Kantor Kedutaan Besar Korea Selatan, Jakarta, Selasa (21/7/2020). Perwakilan PSSI yang hadir diantaranya, Ketua Umum Mochamad Iriawan, Plt Sekjen Yunus Nusi, Direktur Teknik Indra Sjafri, anggota Exco Endri Erawan, dan Staf Khusus Arief Wicaksono.Kedatangan mereka disambut oleh Jeon Joyoung selaku Plt Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia.''Kami membicarakan mengenai Shin Tae-yong yang juga berasal dari Korea Selatan. Kami juga berbicara tentang kemungkinan timnas mengadakan TC di Korsel,” ujar Iwan Bule, sapaan akrab Mochamad Iriawan.''Saya berharap dengan pertemuan antara PSSI dan Kedutaan Korea Selatan di Jakarta bisa membuat timnas tidak akan kesulitan jika harus terbang ke KoreaSelatan,'' katanya menambahkan.


Keinginan Shin Tae-yong, diisambut positif oleh Jeon Joyoung. Ia pun menegaskan bahwa pihaknya siap membantu.''Kami akan mendukung dan membantu penuh semua kegiatan pemusatan latihan Timnas Indonesia, mulai dari keberangkatan hingga nanti berada di Korea Selatan. Tentunya dengan tetap menerapkan protokolkesehatan di negara kami,'' tuturnya. Kendati demikian, Jeon Joyoung meminta agar PSSI dan Shin Tae-yong betul-betul memikirkan dengan matang rencana menggelar TC di Korea Selatan. Sebab hingga saat ini, pandemi COVID-19 disana belum benar-benar berakhir.''Bicarakan kembali dengan Shin Tae-yong mengenai kondisi di Korea Selatan. Saya juga akan memantau kondisi di Korea Selatan agar dukungan terus terjaga bagi Timnas Indonesia,'' tutur Jeon Joyoung.(Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar