Belajar dan Gali Tata Cara Peningkatan PAD di Sekt

Bapenda Pekanbaru Terima Kunjungan Rombongan DPRD dari Pesisir Selatan

Rombongan DPRD Kabupaten Pesisir Selatan foto bersama dengan pihak Bapenda Pekanbaru Jumat (24/7/2020)

Laporan Hendri Zainuddin
Pekanbaru

      BADAN  Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru menerima kunjungan rombongan dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) yang terdiri Wakil Ketua DPRD,  Pansus, Staf Sekwan dan Anggota, Jumat (24/7/2020). 

Rombongan disambut langsung Kepala Badan Bapenda Zulhelmi Arifin SSTP MSi yang diwakilkan oleh Sekretaris Adrizal SE. Kunjungan tersebut dilakukan  dalam rangka studi banding  dalam mengali  tentang tata cara peningkatkan PAD di Bapenda Pekanbaru di sektor pajak. Pada pertemuan itu, terlihat mendampingi rombongan Kabid Perencanaan dan Pengembangan PAD, Kasubid hukum dan kerjasama, Kasubid parkir, hiburan dan sarang burung walet.

Kepala Badan Bapenda Zulhelmi Arifin SSTP MSi yang didampingi Sekretaris Adrizal SE menyampaikan bahwa kunjungan yang dilakukan oleh DPRD Kabupaten Pesisir Selatan ini untuk melakukan studi banding tentang pendapatan pajak yang ada di Bapenda Pekanbaru. 

Selain itu, kata Zulhelmi mereka juga ingin belajar tata cara peningkatan PAD dalam sektor pajak yang ada di bawah naungan Bapenda Pekanbaru.

"Ya kedatangan rombongan DPRD Pesisir Selatan ini ingin mengali ilmu dan wawasan terkait pendapatan dan peningkatan PAD yang ada di tempat kita (Bapenda red). Jadi ingin juga mengetahui seperti apa pengelolaan dan peningkatan di sektor pajak," ungkap Zulhelmi kepada Kiblatriau.com, Jumat (24/7/2020).

Pria yang akrab dipanggil Ami ini menambahkan,  bahwa rombongan yang hadir berjumlah 22 orang. 

"Intinya kunjungan dari DPRD Pesisir Selatan ini untuk mencontoh bagaimana mendongkrak PAD dari sektor pajak. Maka dari itu, ,mereka juga ingin mengadopsi langkah serta inovasi yang telah kita lakukan. 

 

Setelah kita sampaikan secara detil kinerja kita untuk peningkatan dan pendapatan PAD dari sektor pajak, maka mereka sangat tertarik dan kagum dengan apa yang kita laksanakan. Dengan adanya kunjungan ini, maka mereka juga akan mengadopsi apa saja yang kita lakukan, sehingga akan dimplementasikan di Kabupaten Pesisir Selatan nantinya," tutur Ami.

Setelah lama berdialog dan bertukar pikiran, maka rombongan DPRD Kabupaten Pesisir Selatan foto bersama dengan pihak Bapenda Pekanbaru.***

 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar