PT Alfa Scorpii Adakan Touring Wisata

All New Aerox 155 Connected Tangguh di Jalan Licin dan Tanjakan

PT Alfa Scorpii Adakan Touring Wisata bersama dengan para komunitas kemarin

Laporan Daper
Pekanbaru

  PIHAK PT Alfa Scorpii kembali mengadakan Touring Wisata bersama beberapa Komunitas yang ada di Kota Pekanbaru,  sekaligus mencoba ketangguhan All New Aerox 155 Connected di medan jalan yang licin penuh tanjakan berbatu. Dan semua itu dilalui dengan nyaman, dengan tujuan tempat wisata Alam Batu Dinding di daerah Lipat kain, Kampar Kiri, Kabupaten Kampar Provinsi Riau.

Dengan jumlah peserta yang ikut dalam touring wisata alam berjumlah sekitar 100 an dengan  80 unit motor ditambah boncengan dan perjalan dikawal oleh Satlantas dari pergi hingga pulang, Ahad (15/11/2020).

Dalam touring kali ini , Yamaha sekaligus memperkenalkan produk terbaru mereka yaitu All  New  Aerox 155 Connected motor ini dibekali dengan all new engine dengan kapasitas mesin 155CC ini, mampu  dengan  mudah untuk melewati medan jalan yang menanjak dan berlumpur.

"Touring  wisata kali ini terasa lebih special karena kami sekaligus  memperkenalkan  produk terbaru dari Yamaha  All New Aerox 155 Connected, rute yang kita lewati cukup menantang dan menguji adrenalin para Bikers yang mengikuti touring wisata menuju lokasi air terjun Batu Dinding tersebut, Tapi itu semua dilalui dengan stabil dan tidak menjadi hambatan bagi Yamaha  All New  Aerox 155 Connected," ungkap Koordinator promosi Alfascorpii Anto kepada Kiblatriau.com kemarin.

Anto menjelaskan bahwa karena sepeda  motor ini sudah dibekali teknologi VVA,  sehingga tenaga yang di hasilkan tetap stabil.

Lanjut Anto, pada kesempatan ini Yamaha juga mengajak beberapa  komunitas motor Yamaha diantaranya ada Yamaha Aerox Clup Indonesia (YACI), Namax Ouwner Comunity Pekanbaru(NOC),  Nmax -Xmax Riders Pekanbaru ( NR-XR ). Selain itu, Maxi Rider Comunity (MRC) dan Maxi Rider Independen Pekanbaru ( MRIP) untuk bersilaturahmi sesama komunitas dan seru-seruan  bersama dalam perjalanan sampai di lokasi acara. Seperti  bermain air, makan bersama, games dan banyak lagi aktivitas seru lainnya.***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar