Digelar 15 Maret hingga 22 Maret 2021

Persiapan MTQ ke-51 Tingkat Kabupaten Kampar, Asisten Kesra Gelar Rapat Perdana

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kampar saat memimpin rapat persiapan MTQ , Selasa (19/1/2021)

BANGKINANG--(KIBLATRIAU.COM)-- Bupati Kampar yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Ahmad Yuzar didampingi Kepala Kantor Agama Kabupaten Kampar Drs H. Alfian M.Ag dan Kepala Bagian Kesra H Jurnalis mengelar rapat perdana persiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-51 Tingkat Kabupaten Kampar. Rapat itu berlangsung di ruang rapat lantai III Kantor Bupati Kampar, Selasa, (19/1/2021). Dalam rapat tersebut direncanakan pelaksanaan MTQ ke-51 ini pada tanggal 15 Maret 2021 sampai dengan 22 Maret di Kecamatan Bangkinang Kota, dengan tema “Dengan MTQ Tingkat Kabupaten Kampar ke-51, kita wujudkan masyarakat yang cinta Al-quran''.


Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kampar menyampaikan bahwa konsep MTQ tahun ini adalah  minimalis, tidak ada pawai dan bazar serta dalam pelaksanaannya harus mematuhi protokol kesehatan dan tidak melaksanakan kegiatan yang mengumpulkan massa.''Pesan Bupati, tetap ikuti protokol kesehatan, jangan mengumpulkan massa, karena intinya selain mensyiarkan ayat suci Al-Quran kita mencari bibit-bibit untuk berlomba di tingkat Provinsi,'' ungkap Ahmad Yuzar.  Selain itu juga Bupati Kampar meminta agar setiap kecamatan full mengirim kafilah pada setiap perlombaan, dengan tujuan dapat menggali potensi para kafilah untuk lebih mumpuni ditingkatkan provinsi nantinya. 

Cabang dan tempat perlombaan direncanakan di Masjid Markas Islamic Centre Kabupaten Kampar sebagai astaka utama dilaksanakan perlombaan dilawan dengan 9 golongan, Masjid Ar Rahman Pendopo cabang Hifzil Quran dan tilawah 1, 5 juz, Masjid Al Hidayah Cabang Qiro'at Mujawwad, Masjid Al Muhaimin cabang Hifzil Quran 10, 20 dan 30 Juz, Masjid Al Kiram cabang Tafsir Quran golongan bahasa Indonesia, Inggris dan Arab, mesjid Raya Baitussolihin Cabang Hadist. Gedung Mahligai Bungsu  cabang Sayhil  Quran, Gedung Guru Cabang Khattil Quran dengan 4 golongan, Aula Kantor Kemenag Kabupaten Kampar Cabang Fahmil Quran serta Stanum Cabang Karya Tulis Ilmiah Al Quran (KTIQ). (Rls/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar