Memasuki Masa Pensiun

5 Perwira Polres Pelalawan Dilepas dengan Upacara Pedang Pora

Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijatmiko SIK melepas tujuh personil Polres Pelalawan yang purna bakti atau pensiun dari Polri, Selasa (6/7/2021)

PELALAWAN--(KIBLATRIAU.COM)-- Kapolres Pelalawan, AKBP Indra Wijatmiko SIK melepas tujuh personil Polres Pelalawan yang purna bakti atau pensiun dari Polri. Dimana lima di antaranya berpangkat perwira. 
Pelepasan tujuh personil yang sudah memasuki masa pensiun dilaksanakan dalam upacara Purna Bhakti yang digelar di halaman Mapolres Pelalawan, Selasa (6/7/2021) lalu.  Adapun tujuh perwira yang memasuki masa pensiun tersebut, di antaranya lima perwira AKBP (Purn) Bujang Suryadi SH, mantan Kabag Ren, AKBP (Purn) Amad, mantan Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP (Purn) Yonderhot P Aritonang mantan Kasat Polairud.
 
Kemudian mantan Kanit yakni Iptu (Purn) Suryadi, Ipda (Purn) Sukrisno, serta dua berpangkat bintara yakni Aiptu (Purn) Zulpan dan Aiptu (Purn) Syahbudin dengan didampingi para istri yang juga mantan ibu Bhayangkari Polres Pelalawan.    ''Upacara Purna Bhakti adalah bentuk penghargaan yang tulus sekaligus ungkapan rasa hormat yang setinggi-tingginya dari segenap kesatuan dan rasa kecintaan  bagi anggota yang memasuki masa purna bhakti,'' ungkap Kapolres Pelalawan.Lanjut Indra, setelah para para personil yang pensiun telah melakukan pengabdian yang tulus selama dinas aktif hingga memasuki masa purna tugas di Kepolisian Negara Republik Indonesia.
     

''Upacara kita gelar juga sekaligus mengikat tali silaturahmi dengan personil yang masih aktif.  Sehingga tetap terjalin dengan kuat dan kokoh sejak masa aktif hingga sekarang ini yaitu dengan Persatuan Purnawirawan Polri yang menyatakan bahwa sekali Bhayangkara tetap Bhayangkara,'' terang Indra.  Sementara dalam upacara purna bakti, para personil yang pensiun di lepas dan diantar dengan melewati barisan pedang pora yang berjejer rapi, sambil melangkah  di atas karpet merah menuju pintu gerbang Mapolres Pelalawan. (Sa)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar