Meksiko vs Brasil, Jepang vs Spanyol 

Inilah Tim yang Lolos ke Semifinal Bola Olimpiade 2020

Jepang menang di perempat final Olimpiade Tokyo 2020 dan lolos ke semifinal

Bola.net --(KIBLATRIAU.COM)-- Cabang olahraga sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 kini tinggal menyisakan empat tim. Mereka yang baru saja memastikan diri lolos ke babak semifinal itu adalah Spanyol, tuan rumahJepang, juara bertahan Brasil, dan Meksiko. Di semifinal, Brasil akan menghadapi Meksiko. Sementara itu, Jepang akan menantang Spanyol. Babak semifinal akan digelar di dua stadion berbeda pada 3 Agustus mendatang.Meksiko vs Brasil akan dimainkan di Kashima Stadium, sedangkan Jepang vs Spanyol akan bertempat di Saitama Stadium.

Di babak perempat final, Sabtu (31/72021), Meksiko menghantam Korea Selatan dengan skor yang cukup meyakinkan. Meksiko menang 6-3. Henry Martin dan Sebastian Cordova masing-masing menyumbang dua gol untukMeksiko, sedangkan Luis Romo dan pemain pengganti Eduardo Aguirre masing-masing menyarangkan satu gol ke gawang Korea Selatan.Di lain pihak, Brasil memastikan diri lolos ke semifinal berkat kemenangan tipis 1-0 atasMesir. Brasil menang lewat gol tunggal Matheus Cunha dari assist Richarlison.

Tak ada gol tercipta sepanjang waktu normal dan extra time di partai Jepang vs Selandia Baru. Setelah 120 menit, adu penalti pun digelar.Jepang menang adu penalti 4-2 dan lolos ke semifinal.Lawan mereka adalah Spanyol.Spanyol lolos usai menyingkirkan Pantai Gading lewat extra time dengan skor 5-2.Rafa Mir menjadi bintang dalam kemenangan Spanyol atas Pantai Gading. Dia mencetak satu gol untuk menyamakan kedudukan jadi 2-2 di penghujung babak kedua, kemudian mencetak dua gol tambahan untuk menggenapi hattrick-nya di extra time. Dua gol Spanyol lainnya dicetak oleh Dani Olmo dan Mikel Oyarzabal (penalti).(Net/Hen)


Jadwal Semifinal, 3 Agustus 2021


Semifinal 1: Meksiko vs Brasil

Jam: 15:00 WIB
Tempat: Kashima Stadium.

Semifinal 2: Jepang vs Spanyol

Jam: 18:00 WIB
Tempat: Saitama Stadium.


Berita Lainnya...

Tulis Komentar