Sedang Lakasanakan KKN 

60 Mahasiswa UNS Selamat dari Gempa

Gempa NTB

NTB--(KIBLATRIAU.COM)-- Sebanyak 60 mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) yang terjebak gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat dipastikan selamat. Sebagian besar mahasiswa yang sedang mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) telah dievakuasi menggunakan pesawat Hercules milik TNI
AU.

Sekretaris Rektor UNS Solo, Tunjung W Sutirto mengatakan, sebanyak 41 mahasiswa dipulangkan melalui Malang, pada Senin (6/8) malam. Sedangkan sisanya akan diterbangkan pada Selasa (7/8) pagi ini.

"Alhamdulillah semua selamat dan kita pulangkan dengan bantuan Hercules TNI AU. 41 Mahasiswa malam tadi bisa diterbangkan ke Solo
melalui Malang, sisanya pagi ini," ujar Tunjung kepada wartawan.

Sementara itu, untuk mengganti kan mahasiswa KKN, UNS mengirimkan tim tanggap bencana ke lokasi gempa. Rombongan tersebut terdiri dari
tim Medis, Tim SAR dan Tim Pendukung.

Koordinator Tim Prof Hartono yang juga Dekan Fakultas Kedokteran UNS mengatakan, tim medis yang dikirimkan terdiri dari belasan dokter
berbagai spesialisasi yang dibutuhkan. Antara lain anestesi, kesehatan anak, kardiovaskuler, bedah, penyakit dalam, psikiatri serta 9
dokter bedah tulang.

"Mereka ini gabungan dokter dari RSUD dr Moewardi, RSOP (Rumah Sakit Ortopedi) dan Fakultas Kedokteran UNS," katanya.

Tim tersebut menurut Hartono akan berangkat terpisah. Tim SAR dan Mapala Vagus berangkat Senin (6/8), sedangkan tim medis akan
berangkat Selasa (7/8) sore.

Rektor UNS Prof Ravik Karsidi menyatakan, seluruh civitas akademika UNS turut berduka mendalam atas musibah gempa bumi di Lombok.
Pihaknya berharap bantuan berbagai pihak dapat membantu evakuasi, mempercepat penanganan korban di lokasi bencana serta pemulihan pasca
bencana.

"Selama ini hubungan UNS dengan masyarakat dan pemerintah di lokasi sudah cukup erat, dengan banyaknya alumni UNS disana. Selama
beberapa tahun terakhir wilayah Lombok menjadi lokasi KKN mahasiswa UNS," pungkas Ravik. (Net/Hen)
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar