Bupati Janji Berikan Perhatian Khusus kepada Petugas Kebersihan
- Ratusan petugas kebersihan dan pertamanan berkumpul di gedung daerah Laksamana Mangkudiraja, Pelalawan untuk bersilaturahim dengan Bupati Pelalawan, H Zukri bersama Wakil Bupati H Nasarudin SH,.MH, Jumat (27/8/2021)
PELALAWAN--(KIBLATRIAU.COM)-- Ratusan petugas kebersihan dan pertamanan berkumpul di gedung daerah Laksamana Mangkudiraja, Pelalawan untuk bersilaturahim dengan Bupati Pelalawan, H Zukri bersama Wakil Bupati H Nasarudin SH,.MH, Jumat (27/8/2021). Dalam sambutan Bupati H Zukri menjelaskan bahwa seluruh petugas kebersihan ataupun petugas taman ke depan akan mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah Kabupaten Pelalawan.
''Kita akan menaikkan insentif bagi petugas penyapu jalan ataupun petugas taman. Tapi dengan catatan petugas kebersihan menunjuk keikhlasan bekerja menjadikan Kota Pangkalan Kerinci betul-betul bersih dari sampah,begitu juga tumbuhan di taman-taman subur dan hijau,'' ujar Bupati Pelalawan Zukri. Lanjut Zukri, diundangnya para petugas kebersihan untuk hadir di gedung daerah adalah ajang silahturahmi. Kepada orang-orang yang telah berjuang membersihkan Kota Pangkalan Kerinci, dan membangun Pelalawan.
''Jadi orang-orang yang telah bekerja mati-matian dan panas-panasan diberikan perhatian khusus oleh Pemda Pelalawan, bukan saja insentif kita naikkan, bisa juga akan di berikan THR (Tunjangan Hari Raya) dan penghargaan berupa reward," ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Riau tersebut . Dalam acara silaturahmi kepada Bupati H Zukri bersama Wakil Bupati Nasarudin perdana digelar setelah dilantik, kepada petugas kebersihan yang mengenakan baju kaos merah, dengan menerapkan prokes secara ketat. ''Adanya pertemuan inj, hubungan saya dengan petugas tenaga harian tersebut lebih erat lagi dan semakin baik. Kita berikan julukan pasukan merah, berarti pasukan berani,'' tegas Zukri.
Sementara itu sambutan Kadis Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Eko Novitra SH, mengungkapkan silahturahmi dengan petugas kebersihan ini untuk pertama kalinya digelar dengan Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan.
''Saat ini jumlah tenaga kebersihan yang ada di DLH berjumlah 283 orang. Terdiri dari tenaga penyapu jalan, tenaga drainase, juga ada yang di tempat di TPA, workshop, sopir, juru pungut, ada juga yang ditempatkan di kecamatan Ukui dan di Sorek, Kecamatan Pangkalan Kuras,'' ujar Eko. Untuk itu ditambahkan Eko, dengan adanya silahturahmi yang digelar ke Bupati Pelalawan, juga sekaligus minta arahan. Agar ke depannya, ibukota Pelalawan kembali mendapatkan piala Piala Adi Pura, sepertipada tahun 2019 silam.'''Mudah-mudahan dengan arahan dan dukungan dari Pak Bupati. Petugas kebersihan bisa bekerja maksimal dengan raihan, sehingga akan kembali mendapatkan Adi Pura,'' tutur Eko. (Adv)
Tulis Komentar