Cegah Paham Radikalisme

Sat Binmas Polres Pelalawan Sambangi Tokoh Lintas Agama

Personel Sat Binmas Polres Pelalawan menggelar kunjungan dan silaturahmi kepada Tokoh Lintas Agama, Tokoh Masyarakat serta Organisasi Kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Pelalawan.

PELALAWAN–(KIBLATRIAU.COM)-- Dalam rangka mewujudkan keamanan dan ketertiban serta mencegah masuk dan berkembangnya paham radikalisme di wilayah Kabupaten Pelalawan, Personel Sat Binmas Polres Pelalawan menggelar kunjungan dan silaturahmi kepada Tokoh Lintas Agama, Tokoh Masyarakat serta Organisasi Kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Pelalawan.

Kunjungan ini langsung dipimpin Kasat Binmas Polres Pelalawan, AKP Budi Ikhsani SH bersama anggota  dalam rangka Operasi Bina Waspada Lancang Kuning 2022. 

"Untuk mencegah paham radikalisme,  terorisme, dan anti Pancasila serta penyakit masyarakat lainya di wilayah Kabupaten Pelalawan. Kita kembali menggelar Operasi Bina Waspada dengan bersilaturahmi kepada tokoh agama, tokoh masyarakat," sebut Kapolres Pelalawan, AKBP Guntur M Tariq SIK melalui Kasat Binmas, AKP Budi Ikhsani SH, Senin (19/9/2022).

Lanjut Kasat Binmas, dalam kunjungan ini ia  menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengajak bersama-sama dengan Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas yang saat ini aman, nyaman dan kondusif.

"Jangan mudah terprovokasi oleh oknum atau isu yang memecah belah persatuan dan kesatuan. Mari saling bersinergi dalam menanggulangi paham paham Radikalisme, Terorisme, Intoleransi Beragama dan Anti Pancasila," tegas Kasat.

Untuk itu, kata Kasat, peranan sangat penting dari tokoh lintas agama, tokoh masyarakat dalam menyampaikan secara berkesinambungan sehingga himbauan yang diberikan bisa tersampaikan kepada masyarakat. 

"Mari kita ciptakan situasi kamtibmas yang kondusif terkhususnya di Kabupaten Pelalawan di tengah arus modernisasi yang semakin maju," pungkasnya. 

Ditambahkan Kasat,  kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama sama saling mengawasi baik di lingkungan masing-masing, untuk segera melaporkan kepada Kepolisian terdekat. Apabila mendapatkan informasi terkait adanya paham- paham tersebut, agar dapat dicegah sedini mungkin. (Sa)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar