Memperingati Hari Raya Idul Fitri 1444 H

Eratkan Hubungan Silaturahmi, Ratusan Warga 06 Saling Berkunjung dari Rumah ke Rumah

Terlihat warga RW 06 saling berkunjung dari rumah ke rumah warga Ahad (23/4/2023)

LAPORAN HENDRI ZAINUDDIN

PEKANBARU

     BERKUNJUNG dan berkeling kampung dari rumah ke rumah setiap tahun dilakukan oleh masyarakat yang ada di  Rukun Warga (RW) 06, Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai. Dimana tradisi dalam rangka memperingati raya idul Fitri 1444 H, Ahad (23/4/2023). Selain itu, kegiatan kelilng kampung ini untuk memperat tali silatirahmi sesama masyarakat.


Pantauan wartawan di lapangan, para warga yang ikut ini awalnya berkumpul di Masjid Nurul Muhsinin Jalan Ikan Mas. Setelah ramai, lalu warga yang lebih kurang ratusan orang ini mulai berkeliling mengunjungi rumah warga untuk saling bermaaf-maafan momen di hari raya ini.

Satu persatu rumah yang ada di lingkungan RW 06 didatangi, sehingga terlihat suasana keakraban antar warga. Bahkan, suasa juga terlihat canda tawa dari para warga yang saling bersalaman.

Menurut Ketua Rukun Warga (RW) 06, Kelurahan Tangkerang Barat , Kecamatan Marpoyan Damai Ir Yuliyos Kahar menjelaskan, bahwa acara saling mengunjungi dari rumah ke rumah warga pada hari raya kedua ini sudah menjadi tradisi setiap tahunnya.  

Dimana kegiatan ini sangat baik sekali dalam rangka memupuk tali persaudaraan antara sesama warga, sehingga hubungan semakin erat lagi, selain itu juga saling mengenal warga yang belum permah berjumpa. Bahkan, warga yang datang ini saling bercengkerama, sehingga suasan hari raya semakin akrab.

"Ya kegiatan ini tiap tahun kita lakukan. Dimana warga saling mengunjungi. Tujuannya untuk menjalin hubungan yang erat dan saling bermaaf-maafan di hari yang fitri ini. Selain itu, antara warga saling mengenal dan semakin akrab lagi kedepannya," sebut Yuliyos.

Ditambah Yuliyos, dengan adanya kegiatan saling mengunjungi dari rumah ke rumah ini tentunya akan menciptakan hubungan yang semakin erat antar warga yang ada di lingkungan RW 06 ini.  Usai melakukan kunjungan dari rumah ke rumah warga, lalu finisnya di Masjid Nurul Muhsinin. Dalam kegiatan imi, panitia juga menyediakan  hadiah bagi warga yang beruntung dengan mencabut undian.. ***


Berita Lainnya...

Tulis Komentar