Mobil Dibawa Polisi

Mobil Fuso Dirampok, Kaki Sopir Diikat Tali Nilon

Sopir Fuso Dodi (40) dengan kondisi kedua tangan dan kaki diikat

PELALAWAN--(KIBLATRIAU.COM)-- Sebuah mobil Fuso yang dikemudikan oleh Dodi dirampok di Jalan Lintas Timur. Hingga sopirnya Dodi (40) dengan kondisi kedua tangan dan kaki diikat serta dibuang di tengah jalan.Informasi yang berhasil  dirangkum di lapangan, perampokan itu terjadi saat Dodi dari arah Rengat, Kabupaten Inhu menuju Pekanbaru. Membawa mobil truk.Namun di tengah jalan ia dicegat kawanan rampok dan langsung menaiki mobil fuso yang dikemudikan Dodi, Sabtu (6/5)  
sekitar pukul 03.00 WIB.

Setelah melumpuhkan sopir Fuso itu lalu dibuang di Desa Pesaguan, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan. Sedangkan mobil Fuso langsung dibawa kabur oleh kawanan rampok tersebut. Berselang beberapa waktu, warga menemukan sopir  Fuso yang kenak rampok yang dibuang  berada di pinggir Jalan Lintas, Desa Pesaguan.Selanjutnya personil Polsek Pangkalan Lesung yang mendapar laporan segera turun ke lokasi penemuan sopir Fuso yang dibuang di pinggir jalan, dengan kondisi kedua  tangan dan kaki masih terikat tali nilon.

Beruntung nyawa sopir masih selamat. Dan ia segera dibawa ke Polsek Pangkalan Lesung. Setelah itu. kasus perampokan mobil fuso di limpahkan ke Polres Pelalawan.Ketika polisi turun melakukan penyisiran, mobil Fuso milik korban ditemukan di daerah  Palas, Kecamatan Pangkalan Kuras. Setelah ditinggal kawanan rampok karena mobil Fuso yang sarat muatan tak sanggup mendaki.

"Mobil yang dirampok di tinggal. Setelah perampok tak sanggup melewati jalan mendaki. Jadi mobil Fuso itu langsung  dibawa polisi,'' ujar Anto salah satu warga Pangkalan Kuras kepada media ini.

Kapolres Pelalawan, AKBP Suwinto SH, SIK ketika dikonfirmasi wartawan melalui Kasi Humas, AKP Edy Haryanto SH, mengaku belum menerima laporan kasus pencurian dangan kekerasan (curas) alias perampokan tersebut."Belum dapat info.Ini  apakah kasus curas atau apa.  Kita cari dulu datanya,'' singkat Edy.


Berita Lainnya...

Tulis Komentar