Kamboja Vs Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 202

Rotasi Pemain dan Pintar Berstrategi

Timnas Indonesia

Bola.com--(KIBLATRIAU.COM)-- Timnas Indonesia U-22 akan berhadapan dengan Kamboja pada laga ke empat SEA Games 2023 cabang olahraga (cabor) sepak bola, Rabu (10/5/2023) malam waktu setempat.Timnas Indonesia U-22 sudah pasti lolos ke semifinal SEA Games 2023 cabor sepak bola. Koleksi sembilan poinnya tak akan bisa terkejar oleh tim di posisi ketiga, Kamboja.Kamboja, di sisi lain, masih bisa lolos menemani Timnas Indonesia U-22 ke semifinal SEA Games 2023. Akan tetapi, mereka harus menang dan berharap Myanmar ditahan imbang atau bahkan kalah pada laga lainnya.Mengingat apapun hasilnya tak akan memengaruhi kepastian Timnas Indonesia U-22 lolos ke final SEA Games 2023 cabor sepak bola, besar kemungkinan rotasi akan dilakukan oleh Indra Sjafri.

Lebih lanjut, Indra Sjafri mengaku sedang mendiskusikan dengan semua elemen Timnas Indonesia U-22. Mengenai rotasi pemain, sejauh ini hal tersebut memang sesuatu yang perlu dipertimbangkan."Cara main juga kita akan coba memodifikasi karena pemain yang kita bawa hanya 20 pemain, dan kita harus melakukan rotasi, dan tentunya akan ada penyesuaian-penyesuaian formasi dan sebagainya," kata Indra Sjafri setelah menggelar latihan Timnas Indonesia U-22.

"Ditunggu saja sampai besok. Kita akan melakukan perhitungan-perhitungan yang kita diskusikan dengan tim pelatih, pelatih fisik, tim psikolog, dan kemarin kita sudah meeting secara lengkap," ujarnya menambahkan."Beberapa informasi dan diskusi itu berkembang dan kita memutuskan bahwa kita memang perlu melakukan suatu keputusan yang harus merotasi pemain." katanya memungkasi.

Olympic Stadium diprediksi bakal penuh sesak dengan suporter Kamboja. Apalagi sang tuan rumah wajib menang jika ingin lolos ke semifinal.Namun demikian, optimisme keluar dari penggawa andalan Timnas Indonesia U-22 di lini pertahanan, Alfeandra Dewangga. Menurutnya, ia dan rekan-rekannya sudah terbiasa dengan atmosfer panas karena bermain di Liga 1 pun tekanannya luar biasa."Siap! Karena di Indonesia juga kita seperti ini ya kondisinya, jadi mau suporter sebanyak apapun kita siap,'' sebutnya. (Net/Hen)

 

Susunan Pemain

 

Kamboja (4-4-2): Kimhuy Hul; Sinti Chou, Chanchav Choun, Sokmeng Chea, Bunchhai Taing; Nava Soeuth, Ryna Ky, Sa Ty; Vang Davin, Sovann Makara Sin, Chanthea Sieng.
Pelatih: Ryu Hirose

Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Adi Satryo; Haykal Alhafiz, Muhammd Ferrari, Komang Teguh, Bagas Kaffa; Marselino Ferdinan, Beckham Putra, Taufany Muslihudin; Jeam Kelly, Titan Agung, Irfan Jauhari.
Pelatih: Indra Sjafri


Berita Lainnya...

Tulis Komentar