Pekan ke-4 Premier League

Manchester City Bantai Fulham 5-1

Nathan Ake (kanan) merayakan golnya bersama Erling Haaland dalam laga Manchester City vs Fulham di pekan ke-4 Premier League 2023/2024

Bola.net--(KIBLATRIAU.COM)-- Manchester City menjamu Fulham pada pekan ke-4 Premier League 2023/2024, (2/9/2023). Pertandingan Man City vs Fulham di Etihad Stadium ini berkesudahan 5-1 untuk kemenangan sang juara bertahan.Man City membuka keunggulan lewat gol Julian Alvarez dari assist Erling Haaland di menit 31, kemudian Fulham membalas lewat gol bek Tim Ream di menit 33. Man City kembali memimpin berkat gol Nathan Ake dari assist Phil Foden di menit 45+4. Man City lalu menegaskan kemenangan dengan hattrick Erling Haaland di menit 58, 70 (penalti), dan 90+5.

Man City pun tetap menjadi satu-satunya tim yang masih sempurna di Premier League musim ini. Pasukan Josep Guardiola memenangi keempat laga yang sudah mereka mainkan, dan kini memimpin klasemen dengan 12 poin. Sementara itu, Fulham menelan kekalahan keduanya, dan sekarang baru mengoleksi empat angka.Pekan berikutnya, setelah jeda internasional, Man City akan main tandang melawan West Ham (16/9/2023), sedangkan Fulham akan menjamu Luton Town (16/9/2023).(Net/Hen)

 

Starting XI dan Statistik Pertandingan

Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Ake, Akanji, Dias, Walker; Kovacic, Rodri; Foden, Alvarez, Doku; Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola.

Fulham (4-3-3): Leno; Robinson, Ream, Diop, Tete; Pereira, Reed, Cairney; Decordova-Reid, Jimenez, Wilson.

Pelatih: Marco Silva.
 


Berita Lainnya...

Tulis Komentar